PENDIDIKAN DAN PEMBERDAYAAN PEREMPUAN DI MAJELIS TAKLIM MUSLIMAT NU CABANG KEPAHIANG

ZANARIA, ZANARIA (2022) PENDIDIKAN DAN PEMBERDAYAAN PEREMPUAN DI MAJELIS TAKLIM MUSLIMAT NU CABANG KEPAHIANG. Diploma thesis, UIN FATMAWATI SUKARNO BENGKULU.

[img] Text (Skripsi)
ZANARIA.pdf

Download (1MB)

Abstract

PENDIDIKAN DAN PEMBERDAYAAN PEREMPUAN DI MAJLIS TAKLIM MUSLIMAT NU CABANG KEPAHIANG ZANARIA NIM 1911540042 Pembimbing : 1. Dr. Zubaedi, M.Ag., M.Pd 2. Dr. Suryani, M.Ag. Kehadiran majelis taklim yang tumbuh dan berkembang pesat dalam masyarakat bisa menjadi alternatif pusat pendidikan Islam dan tentunya diperlukan komitmen bersama dan langkah nyata dalam pengelolaan untuk menghasilkan hasil yang baik. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui dan menganalisis pelaksanaan pendidikan dan pemberdayaan perempuan sebagai lembaga pendidikan non formal dan menggambarkan faktor pendukung dan penghambat dalam pelaksanaan pendidikan dan pemberdayaan perempuan di Majelis Taklim Muslimat NU cabang Kepahiang. Jenis penelitian adalah penelitian lapangan (field research) dengan pendekatan kualitatif dan pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik pengambilan sampel mengunakan teknik purposive sampling. Untuk menguji keabsahan data dilakukan dengan cara trianggulasi dan teknik analisis data menggunakan rangkaian kegiatan utama yaitu reduksi data, display data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) Pelaksanaan pendidikan perempuan meliputi pengajian rutin setiap bulan, peringatan hari besar islam, kegiatan bulan ramadhan, dan pengajian takziah. Intensitas pengajian mampu meningkatkan kesadaran mereka dalam menjalankan kehidupan umat yang beragama dengan berpedoman Al-Qur‟an dan As-Sunnah. (2) Pemberdayaan Perempuan meliputi kegiatan sosial seperti kegiatan Jumat berbagi dan pemberdayaan ekonomi sangat efektif terhadap perubahan bidang sosial dan ekonomi yang menjadikan perempuan mengalami perubahan sikap dan perilaku yang menjadi lebih baik (3) Faktor pendukung berjalannya kegiatan Majelis Taklim Muslimat NU Kepahiang yaitu lingkungan, semangat dan motivasi jamaah majelis taklim Muslimat NU dan peran aktif dan semangat pengurus majelis taklim Muslimat NU. Sedangkan faktor penghambat yaitu, kesibukan masyarakat yang berbeda, pandemi, dan kurangnya sarana prasarana. Kata Kunci: Pendidikan non formal, Pemberdayaan Perempuan, Majelis Taklim

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Kata Kunci: Pendidikan non formal, Pemberdayaan Perempuan, Majelis Taklim
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BL Religion
B Philosophy. Psychology. Religion > BP Islam. Bahaism. Theosophy, etc
L Education > L Education (General)
L Education > LB Theory and practice of education
L Education > LC Special aspects of education
Divisions: Fakultas Tarbiyah > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: ms yuliana saputri
Date Deposited: 14 Oct 2022 02:30
Last Modified: 14 Oct 2022 02:30
URI: http://repository.iainbengkulu.ac.id/id/eprint/10574

Actions (login required)

View Item View Item