Hakim, Diosi Rizki (2018) PROBLEMATIKA GURU PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DALAM PEMBENTUKAN KARAKTER YANG ISLAMI DI SEKOLAH MENENGAH PERTAMA NEGERI 06 KOTA BENGKULU. Diploma thesis, UIN Fatmawati Sukarno Bengkulu.
Text
DIOSI RIZKI HAKIM.pdf Download (4MB) |
Abstract
Masalah dalam penelitian ini adalah, masih sangat perlu diperhatikan oleh guru�guru yang bersangkutan terutama guru pendidikan Agama Islam di Sekolah Menengah Pertama Negeri 06 kelurahan Dusun Besar kecamatan Singaran Pati kota Bengkulu. Seperti masih ada siswa yang datang terlambat , mintak izin dengan alasan sakit dan bolas sekolah atau alfa, dari segi kerapian, bagi siswa yang laki-laki masih ada yang bajunya yang diluar. Dalam hal ini guru mempunyai tugas dan wewenang dalam membentuk karakter yang islami pada anak. Kenyataan tersebut memberikan peluang bagi guru Pendidikan Agama Islam dalam membentuk karakter yang islami. Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan masalah dan pembentukan karakter yang islami siswa di Sekolah Menengah Pertama Negeri 06 Kelurahan Dususn Besar Kecamatan Singaran Pati Kota Bengkulu dan untuk mendeskripsikan pelaksanaan dan Pembentukan Karakter yang Islami pada mata pelajaran Pendidikan Agama Islam. Metode penelitian ini menggunakan metode penulisan kualitatif. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini, dengan menggunakan metode observasi, wawancara dan dokumentasi. Sedangkan analisis data dalam penelitian ini menggunakan teknik deskriptif kualitatif. Serta Informan dalam penelitian ini adalah guru Pendidikan Agama Islam, Kepala Sekolah Sekolah Menengah Pertama Negeri 06, dan siswa-siswi Sekolah Menengah Pertama Negeri 06 Kota Bengkulu. Berdasarkan hasil penelitian dan analisis data yang telah dilakukan maka dapat disimpulkan bahwa problematika guru dalam pembentukan karakter yang Islami di Sekolah Menengah Pertama Negeri 06 Kota. Hasil penelitian ini mengungkapkan dua hal yaitu: pertama, guru ternyata sudah berperan dalam pembentukan karakter yang islami, dan adanya hukuman bagi siswa yang melanggar peraturan. Kedua: sekolah menerapkan sholat berjama’ah Dhuha dan Zuhur, membaca doa serta mengaji sebelum memulai pelajra dan menerapkan atau membiasakan senyum, sapa, salam, sopan dan santun kepada guru atau kepada teman-teman.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | B Philosophy. Psychology. Religion > BL Religion B Philosophy. Psychology. Religion > BP Islam. Bahaism. Theosophy, etc L Education > L Education (General) L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah > Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | H John Hendri |
Date Deposited: | 03 Nov 2022 08:15 |
Last Modified: | 03 Nov 2022 08:15 |
URI: | http://repository.iainbengkulu.ac.id/id/eprint/10772 |
Actions (login required)
View Item |