ANALISIS TEKS PESAN DAKWAH KITAB AL-BARZANJI KARANGAN IMAM ZAINAL ABIDIN JA’FAR BIN HASAN AL-BARZANJI AL-MADANI

Saputra, Ade Martono (2018) ANALISIS TEKS PESAN DAKWAH KITAB AL-BARZANJI KARANGAN IMAM ZAINAL ABIDIN JA’FAR BIN HASAN AL-BARZANJI AL-MADANI. Diploma thesis, UIN Fatmawati Sukarno Bengkulu.

[img] Text
SKRIPSI ADE.pdf

Download (1MB)

Abstract

Persoalan yang dikaji dalam skripsi ini, yaitu: Bagaimana Pesan dakwah yang terdapat dalam Kitab Al-Barzanji Karangan Imam Zainal Abidin Ja‟far bin Hasan Al-Barzanji Al-Madani. Adapun tujuan dari penelitian ini adalah Untuk mengetahui pesan-pesan dakwah yang terdapat dalam Kitab Al-Barzanji Karangan Imam Zainal Abidin Ja‟far Bin Hasan Al-Barzanji Al-Madani. Untuk mengungkapkan persoalan tersebut, peneliti menggunakan metode penelitian deskriptif kualitatif, dengan menganalisis data menggunakan analisis wacana dan penafsiran teks. Hasil dari analisi wacana dan penafsiran teks kitab Kitab Al-Barzanji Karangan Imam Zainal Abidin Ja‟far Bin Hasan Al-Barzanji Al-Madani ditemukan pesanpesan yang mengandung unsur kebaikan (pesan dakwah). Kitab Al-Barzanji Karangan Imam Zainal Abidin Ja‟far Bin Hasan Al-Barzanji Al-Madani terdapat 11 pesan dakwah mengenai aqidah, 7 pesan dakwah syari‟ah, dan 8 pesan dakwah akhlak. Pengemasan pesan dakwah dalam Kitab Al-Barzanji yang ditulis oleh Imam Zainal Abidin Ja‟far bin Hasan al-Barzanji al-Madanai, merupakan kumpulan syair-syair yang ditulis secara sedemikian rupa. Bahasa yang digunakan juga sangat tinggi sehingga perlu pemahaman yang mendalam untuk memahami makna yang terdapat disetiap baris/bait, dan umumnya becerita tentang keagungan Nabi Muhammad SAW. Melalui cerita-cerita tersebut kita dapat lebih mengenal mengenal siapa sosok Rasulullah SAW yang sebenarnya.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Pesan Dakwah, Kitab Al-Barzanji
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BP Islam. Bahaism. Theosophy, etc
L Education > L Education (General)
Divisions: Ushuluddin Adab dan Dakwah > Komunikasi Penyiaran Islam
Depositing User: Arlan Arlan fairuz
Date Deposited: 04 Nov 2022 02:45
Last Modified: 04 Nov 2022 02:45
URI: http://repository.iainbengkulu.ac.id/id/eprint/10841

Actions (login required)

View Item View Item