PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN COOPERATIF TIPE BAMBOO DANCING UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ISLAM PADA SISWA KELAS VIII SMPN 1 BENGKULU TENGAH

LIANI, LING (2019) PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN COOPERATIF TIPE BAMBOO DANCING UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ISLAM PADA SISWA KELAS VIII SMPN 1 BENGKULU TENGAH. Other thesis, IAIN Bengkulu.

[img]
Preview
Text
SKRIPSI LING LIANI PGMI.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Ling Liani, Nim 1416213084, 2018, Penerapan Model Pembelajaran Cooperatif Tipe Bamboo Dancing Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Agama Islam Pada Siswa Kelas VIII SMPN 1 Bengkulu Tengah. Skripsi, Program Studi Pendidikan Agama Isla, Fakultas Tarbiyah Dan Tadris, Institut Agama Islam Negeri (IAIN). Pembimbing I Dr. Al-Fauzan Amin, M.Ag, Pembimbing II, Dra. AamAmaliyah, M.Pd Kata Kunci : Penerapan, Model Pembelajaran, Cooperatif, Tipe Bamboo Dancing Latar Belakang penelitian ini adalah dengan adanya permasalahan hasil belajar PAI rendah. Model pembelajaran kooperatif tipe Bamboo Dancing merupakan pembelajaran diawali dengan pengenalan topik oleh guru. Guru bisa menuliskan topik tersebut di papan tulis atau dapat pula guru bertanya jawab apa yang diketahui peserta didik mengenai topik itu. Kegiatan sumbang saran ini dimaksudkan untuk mengaktifkan struktur kognitif yang telah dimiliki peserta didik agar lebih siap menghadapi pelajaran baru. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui penerapan model Pembelajaran Kooperatif Tipe Bamboo Dancing dapat meningkatkan hasil belajar Agama Islam siswa Kelas VIII SMP Negeri 11 Bengkulu Tengah. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah Penelitian Tindak Kelas (PTK). Subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas VIII SMP Negeri 11 Bengkulu Tengah yang berjumlah 21 siswa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan model pembelajaran kooperatif tipe Bamboo Dancing dapat memecahkan permasalahan pembelajaran yang muncul sehingga hasil belajar Pendidikan Agama Islam dapat meningkat. Keberhasilan penelitian ini terlihat dari persentase aktivitas peneliti pada siklus I di SMP Negeri 11 Bengkulu Tengah sebesar 64,76%. Pada siklus II didapatkan persentase hasil aktivitas peneliti di SMP Negeri 11 Bengkulu Tengah sebesar 80,95% . Hasil siklus II ini menunjukkan bahwa peneliti telah memperbaiki semua kekurangan yang terjadi di siklus I

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Penerapan, Model Pembelajaran, Cooperatif, Tipe Bamboo Dancing
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Tarbiyah > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: ms silih fitriasih
Date Deposited: 02 Apr 2019 08:39
Last Modified: 02 Apr 2019 08:39
URI: http://repository.iainbengkulu.ac.id/id/eprint/2610

Actions (login required)

View Item View Item