PENGARUH PENERAPAN METODE EKSPERIMEN TERHADAP KEMAMPUAN MENGENAL WARNA PADA ANAK USIA 4-5 TAHUN DI RAUDHATUL ATHFAL PLUS JA-ALHAQ KOTA BENGKULU

Marsela, Marsela (2019) PENGARUH PENERAPAN METODE EKSPERIMEN TERHADAP KEMAMPUAN MENGENAL WARNA PADA ANAK USIA 4-5 TAHUN DI RAUDHATUL ATHFAL PLUS JA-ALHAQ KOTA BENGKULU. Other thesis, IAIN Bengkulu.

[img]
Preview
Text
MARSELA BAB I-V.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

Marsela, NIM. 1416253066, 2019 Judul Skripsi : “ Pengaruh Penerapan Metode Eksperimen Terhadap Kemampuan Mengenal Warna Pada Anak Usia 4-5 Tahun Di RA Plus Ja-alHaq Kota Bengkulu. “ : Program Studi Pendidikan Islam Anak Usia Dini, Fakultas Tarbiyah Dan Tadris, IAIN Bengkulu. Pembimbing : 1 Dr. Husnul Bahri, M.Pd 2 Fatrica Syafri, M.Pd Kata Kunci : Metode Eksperimen, Kemampuan Mengenal Warna Permasalahan dalam penelitian inia dalah kemampuan kognitif anak dalam mengenal warna belum sesuai dengan pencapaian perkembangan anak usia 4-5 tahun. Hal ini disebabkan proses dalam mengenal warna kurang bermakna bagi anak. Proses pengenalan warna dilakukan oleh guru lebih cenderung memberikan nama-nama warna dan menunjukkan warna dengan metode ceramah. Adapun tujuan penelitian ini adalah untuk mempengaruhi adakah pengaruh penerapan metode eksperimen terhadap kemampuan mengenal warna pada anak dalam proses pembelajaran melalui pembuatan larutan pelagi . Pembuatan larutan pelangi berpengaruh terhadap kemampuan mengenal warna pada anak. Metode penelitian yang digunakan dalam skrpsi ini menggunakan eksperimen yang digunakan adalah metode kuantitatif. Sampel penelitian adalah Di RA Plus Ja-alHaq Kota Bengkulu dengan jumlah 14 anak. Teknik pengumpulan data penelitian ini adalah teknik observasi, dokumentasi, dan teknik tes, adapun teknik analisis data penelitian ini adalah melalui run test. Berdasarkan hasil penelitian yang sudah dilakukan selama 1 bulan dapat disimpulkan bahwa penerapan metode eksperimen terhadap kemampuan mengenal warna pada anak setelah diberi perlakuan terhadap kelompok eksperimen yang menggunakan pembuatan larutan pelangi dan kelompok kontrol guru memberikan gambaran macam-macam warna yang dapat diketahui bahwa perubahan hasil belajar anak usia 4-5 tahun antara pretest dan postest baik kelompok eksperimen dan kontrol. Dapat dibuktikan bahwa hasil dapat dilihat dari hasil pretest dan postest kelompok eksperimen dan kontrol. Kelompok eksperimen mengalami kenaikan 71,42% dari hasil sebelumnya 57,14% dan tetap meningkat 78,57%.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Metode Eksperimen, Kemampuan Mengenal Warna
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Tarbiyah > Pendidikan Anak Usia Dini
Depositing User: Syahril Syahril M.Ag
Date Deposited: 05 Apr 2019 07:42
Last Modified: 05 Apr 2019 07:42
URI: http://repository.iainbengkulu.ac.id/id/eprint/2772

Actions (login required)

View Item View Item