Widodo, Ade Akhmad Puji (2018) SIKAP KEBERAGAMAAN PENSIUNAN DI KELURAHAN LINGKAR TIMUR KECAMATAN SINGGARAN PATIKOTA BENGKULU. Other thesis, IAIN BENGKULU.
|
Text
SKRIPSI ADE AHMAD.pdf Download (1MB) | Preview |
Abstract
ADE AKHMAD PUJI WIDODO. SIKAP KEBERAGAMAAN PENSIUNAN DI KELURAHAN LINGKAR TIMUR KECAMATAN SINGGARAN PATI KOTA BENGKULU. Bimbingan Konseling Islam, Dakwah. Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Bengkulu. Dalam penelitian ini terdapat dua permasalahan yang akan dikaji yaitu : Bagaimana sikap atau Perilaku keberagamaan pensiunan di Kelurahan Lingkar Timur Kecamatan Singaran pati Kota Bengkulu dan faktor-faktor apa saja yang mempengaruhi sikap keberagamaan pada pensiunan di Kelurahan Lingkar Timur Kota Bengkulu. Penelitian Ini merupakan Penelitian Kualitatif yaitu teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara dan dokumentasi, sedangkan informan penelitian terdiri dari 15 orang pensiunan yang ditentukan dengan menggunakan teknik porpossive supling. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui sikap keberagamaan pensiunan yang berada di kelurahan Lingkar Timur Kota Bengkulu. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa sikap keberagamaan pensiunan di Kelurahan Lingkar Timur secara umum sudah baik dengan semangat melakukan ibadah terutama melakukan peribadahan di masjid terdekat dan mengikuti kegiatan yang lainnya di masjid tersebut.Selain itu mereka selalu memperhatikan satu dengan yang lainnya terutama bagaimana jika ada jamaah atau kawan pensiunan yang belum mau kemasjid maka mereka akan mendatangi untuk bersilaturahmi saling nasehat menasehati satu sama lainnya mengingatkan akan sebentar lagi kematian akan menjemput. Faktor yang mempengaruhi sikap keberagamaan pensiunan di Kelurahan Lingkar Timur adalah Tantangan yang paling besar adalah betul-betul menerima keterbatasan, terutama kesehatan, ingin menunjukan tanda-tanda usia lanjut yang sangat jelas.Pasti setengah atau lebih hidup sudah dilalui, sehingga waktu aktif sudah tidak banyak lagi, krisis Iman.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Sikap, Keberagamaan, Pensiunan |
Subjects: | H Social Sciences > H Social Sciences (General) |
Divisions: | Ushuluddin Adab dan Dakwah > Bimbingan Penyuluhan Islam |
Depositing User: | M.Pd.I irfan ahmad |
Date Deposited: | 07 May 2019 01:11 |
Last Modified: | 15 Oct 2020 01:54 |
URI: | http://repository.iainbengkulu.ac.id/id/eprint/3119 |
Actions (login required)
View Item |