Pengaruh Profitabilitas dan Ukuran Perusahaan Terhadap Struktur Modal pada Perusahaan Pertambangan yang Masuk dalam Indeks Saham Syariah Indonesia Tahun 2013-2015

Oktari, Ellin Dwi (2017) Pengaruh Profitabilitas dan Ukuran Perusahaan Terhadap Struktur Modal pada Perusahaan Pertambangan yang Masuk dalam Indeks Saham Syariah Indonesia Tahun 2013-2015. Diploma thesis, IAIN Bengkulu.

[img]
Preview
Text
Ellin Dwi Oktari.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Pengaruh Profitabilitas dan Ukuran Perusahaan Terhadap Struktur Modal pada Perusahaan Pertambangan yang Masuk dalam Indeks Saham Syariah Indonesia Tahun 2013-2015. Oleh Ellin Dwi Oktari, NIM 1316130141. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh net profit margin, return on equity dan ukuran perusahaan secara simultan dan parsial terhadap debt to equity ratio serta untuk mengetahui seberapa besar net profit margin, return on equity dan ukuran perusahaan berpengaruh signifikan terhadap debt to equity ratio pada perusahaan pertambangan yang masuk dalam indeks saham syariah indonesia tahun 2013-2015. Peneliti menggunakan pendekatan kuantitatif dengan teknik pengumpulan data sekunder berupa ringkasan kinerja perusahaan pertambangan sebanyak 11 perusahaan selama 3 tahun sehingga menjadi 33 data. Teknik analisis data yang digunakan adalah regresi berganda. Kemudian data tersebut diuraikan, dianalisis dan dibahas untuk menjawab permasalahan yang diajukan. Hasil uji simultan menunjukan bahwa net profit margin, return on equity dan ukuran perusahaan berpengaruh signifikan terhadap debt to equity ratio dengan nilai sig. (0.024) ˂ α (0.05). Dari hasil uji parsial ditemukan bahwa net profit margin berpengaruh signifikan terhadap debt to equity ratio dengan nilai sig. (0.039) ˂ α (0.05), return on equity tidak berpengaruh signifikan terhadap debt to equity ratio dengan nilai sig. (0.561) ˃ α (0.05) dan ukuran perusahaan tidak berpengaruh signifikan terhadap debt to equity ratio dengan nilai sig. (0.102) ˃ α (0.05), dengan nilai koefisien determinasi yang telah disesuaikan sebesar 20% dan sisanya 80% dipengaruhi oleh faktor lain diluar penelitian ini. Kata kunci: net profit margin, return on equity, ukuran perusahaan, debt to equity ratio

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: H Social Sciences > HG Finance
Divisions: Faculty of Law, Arts and Social Sciences > School of Social Sciences
Depositing User: Mr Wawan Kurniawan
Date Deposited: 17 Mar 2019 01:02
Last Modified: 17 Mar 2019 01:02
URI: http://repository.iainbengkulu.ac.id/id/eprint/323

Actions (login required)

View Item View Item