PERBANDINGAN MOTIVASI BELAJAR SISWA YANG MENGGUNAKAN MODEL NUMBERED HEADS TOGETHER (NHT) DAN SNOWBALL THROWING PADA PEMBELAJARAN IPA DI KELAS IV A SDN 06 SELUMA

Junia Mentari, Zeni (2019) PERBANDINGAN MOTIVASI BELAJAR SISWA YANG MENGGUNAKAN MODEL NUMBERED HEADS TOGETHER (NHT) DAN SNOWBALL THROWING PADA PEMBELAJARAN IPA DI KELAS IV A SDN 06 SELUMA. Diploma thesis, IAIN BENGKULU.

[img]
Preview
Text
ZENI JUNIA MENTARI.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Perbandingan Motivasi Belajar yang Menggunakan Model Pembelajaran Numbered Head Together (NHT) dengan Snowball Throwing pada Pembelajaran IPA di kelas IVA SDN 06 Seluma, yang terdiri dari satu kelas. Peneliti mengambil kelas IV A untuk dijadikan sampel yang berjumlah 25 orang sebagai kelas eksperimen. Jenis penelitian ini adalah Pre-Experimental design karena desain ini belum merupakan eksperimen yang sungguh-sungguh. Desain penelitian ini menggunakan satu kelompok saja, sehingga tidak memerlukan kelompok kontrol. Adapun yang menjadi objek penelitian ini adalah siswa kelas IVA SD Negeri 06 Seluma yang berjumlah 25 orang, dan teknik pengumpulan data dengan observasi, dokumentasi, dan kuesioner (Angket). Teknik pengumpulan data menggunakan uji t paired sampel. Ditemukan bahwa, motivasi belajar siswa yang menggunakan Model Pembelajaran Numbered Head Together (NHT) di kelas IV A adalah dengan perolehan persentase 72% . Sedangkan motivasi belajar siswa yang menggunakan model pembelajaran Snowball Throwing dengan perolehan presentase nya 56%. Selanjutnya, berdasarkan hasil uji hipotesis dengan menggunakan uji “t” hitung sebesar 2.554 dengan nilai probabilitas (sig) = 0.017 < 0.05, yang berarti hipotesis kerja (Ha) dalam penelitian ini diterima, yaitu terdapat perbandingan motivasi belajar siswa kelas IV A yang menggunakan Model Pembelajaran Numbered Head Together (NHT) dengan siswa yang belajar dengan menggunakan model pembelajaran Snowball Throwing pada pembelajaran IPA. Dimana, pembelajaran yang menggunakan Model Pembelajaran Numbered Head Together (NHT) motivasinya lebih tinggi dari pada motivasi siswa yang belajar dengan menggunakan model pembelajaran Snowball Throwing pada pembelajaran IPA di kelas IVA SDN 06 Seluma.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Model Pembelajaran Numbered Head Together (NHT) dan Model Pembalajaran Snowball Throwing , Motivasi Belajar
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education > LB1501 Primary Education
Depositing User: M.Pd.I irfan ahmad
Date Deposited: 14 Oct 2019 07:09
Last Modified: 29 Jun 2020 07:44
URI: http://repository.iainbengkulu.ac.id/id/eprint/3853

Actions (login required)

View Item View Item