PROGRAM MTS AL-QUR’AN HARSALLAKUM KOTA BENGKULU DALAM MEMENUHI KRITERIA KETUNTASAN MINIMAL (KKM) PADA RUMPUN MATA PELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM

Harisa, Yovi (2019) PROGRAM MTS AL-QUR’AN HARSALLAKUM KOTA BENGKULU DALAM MEMENUHI KRITERIA KETUNTASAN MINIMAL (KKM) PADA RUMPUN MATA PELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM. Diploma thesis, IAIN BENGKULU.

[img]
Preview
Text
YOVI HARISA.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Penulisan skripsi ini berangkat dari fenomena yang penulis temukan berkaitan dengan hasil belajar siswa yaitudalam pelaksanaan ujian semester ganjil ada 25% siswa yang hasil ujiannya di bawah kriteria ketuntasan minimal (KKM), serta dalam ulangan harian siswa nilainya di bawah kriteria ketuntasan minimal (KKM), dengan menggunakan beberapa pertanyaan yang diberikan guru, yang mampu diselesaikan oleh siswa hanya 50% terjawab, padahal semua soal yang diberikan sudah dipelajari sebelumnya. Dalam hal seperti ini MTs Al-Qur’an Harsallakum memberikan Program yang sedikit banyaknya dapat memperbaiki hasil belajar siswa. Tujuan penelitian ini adalah untuk Untuk mengetahui program dan pelaksanaan MTs Al-Qur’an Harsallakum dalam memenuhi kriteria ketuntasan minimal dalam Rumpun Mata Pelajaran Pendidikan Agama Islam di kota Bengkulu. Dalam melakukan penelitian ini penulis menggunakan metode deskriptif kualitatif yaitu penelitian yang dilakukan di suatu tempat untuk memberikan gambaran yang lengkap tentang suatu keadaan. Metode deskriptif kualitatif diartikan sebagai penelitian yang berusaha untuk menuturkan pemecahan masalah yang ada sekarang berdasarkan data-data. Adapun lokasi penelitiannya adalah di MTs AlQur’an Harsallakum kota Bengkulu, informan penulisan ini yaitu guru bidang studi Pendidikan Agama Islam dan Waka Kurikulum MTs Al-Qur’an Harsallakum. Sedangkan alat pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara dan dokumentasi. Hasil peneitian ini menyatakan bahwa di madrasah ini menerapkan program remedial teaching. Dengan adanya program tersebut maka dapat membantu siswa yang belum mencapai kriteria ketuntasan minimal (KKM) sehingga tidak ada peserta didik yang tidak tuntas, terbukti dapat mencapai tujuan. Program tersebut dapat dilakukan dengan pembinaan yang disesuaikan dengan kebutuhan siswa dan kesulitan yang dihadapi siswa. jika masih memiliki waktu luang maka diadakannya penjelasan ulang mengenai materi yang belum dipahami siswa, tetapi jika waktu yang dimiliki sangat singkat maka siswa diberi tugas kemudian mereka harus menjawab soal yang diberikan guru dan selanjutnya dihafal untuk tes lisan.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Program MTs, KKM, Rumpun MatPel PAI
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools
Divisions: Fakultas Tarbiyah > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: M.Pd.I irfan ahmad
Date Deposited: 15 Oct 2019 02:55
Last Modified: 07 Jul 2020 07:43
URI: http://repository.iainbengkulu.ac.id/id/eprint/3915

Actions (login required)

View Item View Item