PENGARUH KOMUNIKASI PEMASARAN TERHADAP VOLUME PENJUALAN PRODUK HPAI (Studi Pada Stockis Kota Bengkulu)

Marcia, Suprilia (2020) PENGARUH KOMUNIKASI PEMASARAN TERHADAP VOLUME PENJUALAN PRODUK HPAI (Studi Pada Stockis Kota Bengkulu). Diploma thesis, IAIN BENGKULU.

[img]
Preview
Text
skripsi suprilia pdf.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh komunikasi pemasaran terhadap volume penjualan. Jenis penelitian adalah kuantitatif asosiatif. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui nilai variabel mandiri, baik satu variabel atau lebih tanpa membuat perbandingan atau menghubungkan dengan variabel yang lain. Sumber data menggunakan data primer dengan teknik pengumpulan data adalah metode kuesioner, dengan instrument penelitian angket kuisioner dan dokumentasi. Sample dalam penelitian ini adalah Stockis HPAI Kota Bengkulu dengan jumlah 78 orang. Teknik analisa data yang digunakan adalah regresi linier berganda menggunakan program spss versi 16. Kemudian data tersebut diuraikan, dianalisis dan dibahas untuk menjawab permasalahan yang diajukan.Dari hasil penelitian menunjukkan bahwa ketiga variabel independen yaitu personal selling, promosi penjualan, dan direct marketing secara parsial masing-masing berpengaruh terhadap variabel dependennya yaitu volume penjulan. Dan ketiga variabel independen secara simultan berpengaruh positif terhadap variabel dependen yaitu volume penjulan dengan nila F hitung > F tabel yaitu 4,765 > 2,73 dengan tingkat sig 0,004 < 0.05. Dengan nilai R Square sebesar 0,162 atau sama dengan 16,2%. Artinya komunikasi pemasaran memberi pengaruh sebesar 16,2% terhadap volume penjualan dan 83,8% di pengaruhi oleh faktor lain dari volume penjualan.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Personal Selling, Promosi penjualan, Direct Marketing, dan Volume Penjualan.
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Islam
Depositing User: S.IP Muhammad Yusrizal
Date Deposited: 06 Jun 2020 21:15
Last Modified: 06 Jun 2020 21:15
URI: http://repository.iainbengkulu.ac.id/id/eprint/4324

Actions (login required)

View Item View Item