Putra,, Alpiansyah (2020) POLA ASUH ORANG TUA DALAM MENANAMKAN MINAT BACA Al-QUR’AN ANAK DI DESA KOTA AGUNG KECAMATAN AIR BESI KABUPATEN BENGKULU UTARA. Other thesis, IAIN BENGKULU.
|
Text
SKRIPSI ALPIAN pdf.pdf Download (1MB) | Preview |
Abstract
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pola asuh orang tua dalam menanamkan minat baca Al-Qur‟an anak, faktor penyebab kesulitan anak dalam belajar baca Al-Qur‟an, serta upaya yang dilakukan orang tua dalam menanamkan minat baca Al-Qur‟an di desa Kota Agung Kecamatan Air Besi Kabupaten Bengulu Utara. Jenis penelitian yang digunakan adalah kualitatif deskriptif. Dikatakan kualitatif deskriftif karena penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan hasil pengolahan data yang berupa kata-kata, gambaran umum yang terjadi dilapangan. Penelitian ini dilakukan di desa Kota Agung Kecamatan Air Besi Kabupaten Bengkulu Utara. Instrumen pengumpulan data yang digunakan yaitu observasi, wawancara dan dokumentasi. Sumber data dalam penelitian ini yaitu: 10 orang tua dan 8 orang anak dengan cara pengambilan datanya menggunakan teknik purposive sampling. Lalu peneliti juga mengambil data sekunder sebagai data pendukung. Hasil penelitian ini adalah bahwa pola asuh orang tua yang ada di desa Kota Agung dominan bertipe permisif, sedangkan faktor kesulitan anak dalam belajar baca Al-Qur‟an adalah terletak pada pemahaman dan cara guru yang mengajar yang begitu ringkas, serta upaya yang dilakukan orang tua di desa Kota Agung dalam menanamkan minat baca Al-Qur‟an masih kurang atau biasa-biasa saja tanpa ada pengaruh yang besar terhadap anak. Sedangkan permasalahan yang ada di desa Kota Agung mengenai judul ini adalah dimana sangat minimnya anakanak yang mau belajar baca Al-Qur‟an, lalu anak-anak yang ikut dalam belajar baca Al-Qur‟an sangat sulit untuk memahami dalam belajar baca Al-Qur‟an sehingga mereka lama untuk menguasai baca Al-Qur‟an, serta sanagat minimnya upaya yang dilakukan orang tua dalam menanamkan minat baca Al-Qur‟an kepada anak.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Pola Asuh Orang Tua, Minat, Baca Al-Qur’an |
Subjects: | B Philosophy. Psychology. Religion > BP Islam. Bahaism. Theosophy, etc H Social Sciences > HQ The family. Marriage. Woman |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah > Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | yuli astria ria |
Date Deposited: | 22 Jun 2020 06:58 |
Last Modified: | 22 Jun 2020 06:58 |
URI: | http://repository.iainbengkulu.ac.id/id/eprint/4413 |
Actions (login required)
View Item |