PERSEPSI MASYARAKAT TERHADAP MAHASISWA KKN (KULIAH KERJA NYATA) ANGKATAN KE VI TAHUN 2018 IAIN BENGKULU DI DESA TANJUNG AGUNG KECAMATAN SELUMA BARAT KABUPATEN SELUMA

Lia,, Wulandari (2020) PERSEPSI MASYARAKAT TERHADAP MAHASISWA KKN (KULIAH KERJA NYATA) ANGKATAN KE VI TAHUN 2018 IAIN BENGKULU DI DESA TANJUNG AGUNG KECAMATAN SELUMA BARAT KABUPATEN SELUMA. Other thesis, IAIN BENGKULU.

[img]
Preview
Text
SKRIPSI LIA PDF.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini berjudul Persepsi Masyarakat Terhadap Mahasiswa KKN (Kuliah Kerja Nyata) Angkatan Ke VI Tahun 2018 IAIN Bengkulu Di Desa Tanjung Agung Kecamatan Seluma Barat Kabupaten Seluma. Bertujuan untuk mengetahui Bagaimana Persepsi Masyarakat Terhadap Mahasiswa KKN (Kuliah Kerja Nyata) Angkatan Ke VI Tahun 2018 IAIN Bengkulu Di Desa Tanjung Agung Kecamatan Seluma Barat Kabupaten Seluma. Jenis penelitian ini adalah deskriptif kualitatif, Tekhnik Pengumpulan data dalam penelitian ini adalah Observasi, Wawancara dan Dokumentasi. Tekhnik Analisis data yang digunakan adalah analisis deskriptif yaitu menggambarkan dan memaparkan hasil penelitian yang diperoleh langsung dari lapangan secara terperinci. Informan penelitian ini adalah kepala desa, pengurus masjid, tokoh masyarakat, kepala dusun I, II, III, masyarakat dan sekretaris desa Tanjung Agung Kecamatan Seluma Barat Kabupaten Seluma. Berdasarkan hasil penelitian ini, maka penulis simpulkan bahwa: Persepsi Masyarakat Terhadap Mahasiswa KKN (Kuliah Kerja Nyata) Angkatan ke VI tahun 2018 IAIN Bengkulu di Desa Tanjung Agung Kecamatan Seluma Barat Kabupaten Seluma sudah baik pada bidang TPA/TPQ, dikarenakan wawasan dan pemahaman masyarakat dalam hal membaca Al-Qur‟an dengan benar sudah bertambah sejak adanya mahasiswa KKN IAIN Bengkulu. Masyarakat yang sebelumnya tidak tau bagaimana cara penyebutan huruf (makhraj) dan hukum-hukumnya (tajwid) dalam hal membaca Al-Qur‟an dengan baik dan benar sekarang sudah tau. Tidak hanya menambah wawasan masyarakat, mahasiswa KKN IAIN Bengkulu juga mempengaruhi kehidupan masyarakat ix desa Tanjung Agung. Contohnya saja keramahan, kesopanan dari mahasiswa KKN IAIN terhadap masyarakat yang dijadikan teladan oleh anak-anak desa Tanjung Agung Kecamatan Seluma Barat Kabupaten Seluma. Akan tetapi tidak pada bidang khutbah jum’at. Hal ini dikarenakan pelaksanaan khutbah jum’at yang hampir tidak pernah dilakukan oleh mahasiswa KKN IAIN Bengkulu. Padahal mahasiswa KKN selalu diberi kesempatan oleh masyarakat tetapi mahasiswa KKN tetap tidak mau melaksanakannya.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Persepsi, Masyarakat, Mahasiswa KKN.
Subjects: H Social Sciences > HN Social history and conditions. Social problems. Social reform
Divisions: Fakultas Tarbiyah > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: yuli astria ria
Date Deposited: 09 Jul 2020 08:21
Last Modified: 09 Jul 2020 08:21
URI: http://repository.iainbengkulu.ac.id/id/eprint/4547

Actions (login required)

View Item View Item