PEMBINAAN SPIRITUAL PENYANDANG DISABILITAS MENTAL DI BALAI REHABILITASI SOSIAL DHARMA GUNA BENGKULU

JESTA, WINDA (2020) PEMBINAAN SPIRITUAL PENYANDANG DISABILITAS MENTAL DI BALAI REHABILITASI SOSIAL DHARMA GUNA BENGKULU. Diploma thesis, IAIN BENGKULU.

[img]
Preview
Text
Skripsi WINDA JESTA.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini berangkat dari fakta adanya tugas dan tanggung jawab serta peran pembina dalam pembinaan spiritual penyandang disabiitas mental di Balai Rehablitasi Sosial Penyandang Disabilitas Mental Dharma Guna Bengkulu. Adapun persoalan yang dikaji dalam penelitian ini ialah bagaimana kondisi spirutualitas penerima manfaat, bagaimana upaya pembina spiritual dalam membina penerima manfaat, dan bagaimana efektifitas pembinaan spiritual terhadap kondisi spiritual disabilitas di Balai Rehabilitasi Sosial Penyandang Disabilitas Mental Dharma Guna Bengkulu. Tujuan penelitian ini ialah untuk mengetahui kondisi spiritualitas penerima manfaat, upaya pembina spiritual dalam membina penerima manfaat, dan untuk mengetahui efektifitas pembinaan spiritual terhadap kondisi spiritual penerima manfaat di Balai Rehabilitasi Sosial Penyandang Disabilitas Mental (BRSPDM) Bengkulu. Jenis penelitian yang digunakan ialah field research (penelitian lapangan), dengan menggunakan deskriptif kualitatif. Penentuan informan penelitian menggunakan teknik purposif sampling. Data yang diperoleh dari penelitian diuraikan, dianalisis dan dibahas secara deskriptif kualitatif. Dari penelitian ini ditemukan bahwa: Kondisi spiritual penyandang disabilitas mental berdasarkan hasil temuan peneliti dilapangan adalah penerima manfaat sering mengalami gangguan seperti halusinasi dan emosi. Kemudian dalam membina spiritual penyandang disabilitas mental, pembina Spiritual melakukan beberapa upaya dalam membina penerima manfaat dengan cara memberikan motivasi dan layanan yang baik kepada penerima manfaat dan memberikan materi ibadah seperti bidang ilmu khususnya ilmu agama yang didukung oleh pelatihan. Kemudian Efektivitas pembinaan spiritual terhadap kondisi spiritual penyandang disabilitas mental meliputi: Setelah melakukan pembinaan spiritual penerima manfaat sudah rajin beribadah seperti sholat mengaji dan mendengarkan tauziah, efektifitas pembinaan sudah efektif.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: pembinaan, Spiritual, Disabilitas Mental
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology
Divisions: Ushuluddin Adab dan Dakwah > Bimbingan Konseling Islam
Depositing User: S.IP Muhammad Yusrizal
Date Deposited: 18 Dec 2020 03:48
Last Modified: 18 Dec 2020 03:48
URI: http://repository.iainbengkulu.ac.id/id/eprint/5080

Actions (login required)

View Item View Item