STRATEGI PENANGANAN DEKADENSI MORAL REMAJA (Studi Kasus Di Kelurahan Karang Jaya Kecamatan Karang Jaya Kabupaten Musi Rawas Utara)

NURMA, NURMA (2021) STRATEGI PENANGANAN DEKADENSI MORAL REMAJA (Studi Kasus Di Kelurahan Karang Jaya Kecamatan Karang Jaya Kabupaten Musi Rawas Utara). Diploma thesis, IAIN BENGKULU.

[img]
Preview
Text
SKRIPSI NURMA.pdf

Download (3MB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Nurma, Nim. 1711210044, Februari 2021, Judul Skripsi: Strategi Penanganan Dekadensi Moral Remaja (Studi Kasus Di Kelurahan Karang Jaya Kecamatan Karang Jaya Kabupaten Musi Rawas Utara). Skripsi Program Studi Pendidikan Agama Islam, Fakultas Tarbiyah dan Tadris, Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Bengkulu. Pembimbing: 1. Dr. H. M. Nasron HK, M.Pd.I, 2. Abdul Aziz Bin Mustamin, M.Pd.I Penelitian ini dilatarbelakangi oleh dekadensi moral remaja yang menyebabkan terjadinya tindakan kriminalitas seperti remaja ikut merampok, minum-minuman keras, narkoba, mencuri, berkelahi, memeras pengemudi jalan, dan lainnya, pada akhirnya peran orang tua dan para pemimpin masyarakat terutama tokoh agama memegang tanggung jawab secara sinergi dalam mendidik moral dan budi pekerti bagi remaja. Permasalahan dalam penelitian ini ialah (1) Bagaimana strategi penanganan dekadensi moral remaja di Kelurahan Karang Jaya Kecamatan Karang Jaya Kabupaten Musi Rawas Utara (2) Bagaimana hambatan-hambatan tokoh agama dalam penanganan dekadensi moral remaja di Kelurahan Karang Jaya Kecamatan Karang Jaya Kabupaten Musi Rawas Utara. Jenis penelitian ini adalah kualitatif dengan menggunakan pendekatan kualitatif deskriftif. Subyek dalam penelitia ini adalah tokoh agama, tokoh masyarakat, tokoh adat dan remaja yang masih berstatus pelajar (SMP dan SMA) di Kelurahan Karang Jaya Kecamatan Karang Jaya Kabupaten Musi Rawas Utara. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan observasi, wawancara dan dokumentasi sedangkan teknik analisis data menggunakan data reduction, data display dan conclucion drawing/verivication. Hasil dari penelitian ini dapat di simpulkan bahwa strategi penanganan dekadensi moral remaja di Kelurahan Karang Jaya Kecamatan Karang Jaya Kabupaten Musi Rawas Utara yaitu dilakukan dengan melakuakan pendekatan, Pendidikan, ceramah, dan nasihat. Strategi tersebut berjalan dengan lancar dan dapat diterapkan dengan baik bagi remaja yang ada di Kelurahan Karang Jaya Kecamatan Karang Jaya Kabupaten Musi Rawas Utara. Hambatan-hambatan tokoh agama dalam menangani dekadensi moral remaja di Kelurahan Karang Jaya di pengaruhi oleh 2 faktor yaitu faktor internal (faktor yang datang dari remaja itu sendiri) dan faktor eksternal (faktor yang berasal dari lingkungan keluarga, masyarakat dan sekolah serta letak geografis lingkungan). Kata Kunci : Tokoh Agama, Dekadensi Moral

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Kata Kunci : Tokoh Agama, Dekadensi Moral
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Tarbiyah > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: S.IP Muhammad Yusrizal
Date Deposited: 06 Apr 2021 01:15
Last Modified: 06 Apr 2021 01:15
URI: http://repository.iainbengkulu.ac.id/id/eprint/5728

Actions (login required)

View Item View Item