PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM MEMBINA KINERJA GURU BERBASIS RELIGIUS DI SDIT IQRA’ 2 KOTA BENGKULU

lestari, lynda ayu (2021) PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM MEMBINA KINERJA GURU BERBASIS RELIGIUS DI SDIT IQRA’ 2 KOTA BENGKULU. Other thesis, PAI.

[img]
Preview
Text
SKRIPSI LYNDA.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peran kepala sekolah dalam membina guru berbasis religius serta mencari tahu pendukung dan hambatan dalam membina kinerja guru berbasis religius tersebut.Jenis penelitian ini adalah kualitatif deskriptif. Subjek dalam penelitian ini adalah kepala sekolah. informannya adalah kepala sekolah, waka kurikulum dan 5 orang guru PAI. Teknik pengumpulan data penelitian ini adalah dengan observasi, wawancara serta dokumentasi. Sedangkan teknik keabsahan data menggunakan triangulasi.Hasil dari penelitian ini mengungkapkan bahwa Peran Kepala Sekolah SDIT Iqra‟ 2 Kota Bengkulu dalam Membina Kinerja Guru Berbasis Religius sangat besar karena kepala sekolah mampu mengembangkan keteladanan dan kedisiplinan seperti, datang kesekolah paling awal sebelum jam 7 : 15 dan pulang paling akhir, terdepan dalam menjalankan kewajiban seperti solat fardhu dan sunnah, sedekah atau infaq. Kepala sekolah mampu membangun ukhuwah islamiyah seperti pertemuan para guru setiap minggu, silaturahim kerumah guru – guru, arisan bulanan dan pengajian bulanan. Kepala sekolah mampu meningkatkan profesionalisme guru dengan cara mengadakan lomba – lomba mengajar, membuat video mengajar. Kepala sekolah mampu membina sikap, berpenampilan, dan akhlak terpuji para guru seperti 5S (senyum, salam, sapa, sopan, santun), berpenampilan rapi, berperilaku berjiwa besar dan penuh kesabaran. Penghambat kepala sekolah membina kinerja guru berbasis religius adalah pada guru baru karena mereka belum terbiasa dengan program – program atau kebiasaan – kebiasaan atau peraturan yang ada di sekolah. pendukungnya adalah fasilitas disekolah sudah lengkap, media pembelajaran yang dibutuhkan oleh para guru dalam meningkatkan kinerja yang berbasis religius sudah tersedia.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: L Education > L Education (General)
Depositing User: Syahril Syahril M.Ag
Date Deposited: 04 Mar 2021 03:33
Last Modified: 04 Mar 2021 03:33
URI: http://repository.iainbengkulu.ac.id/id/eprint/5816

Actions (login required)

View Item View Item