Pratama, Viki (2020) Strategi Pembelajaan Guru Pendidikan Agama Islam dalam Membentuk Akhlak Siswa di SMA N 5 Seluma. Other thesis, IAIN Bengkulu.
|
Text
SKRIPSI VIKI LENGKAP.pdf Download (1MB) | Preview |
Abstract
Kata Kunci: Strategi, Pembelajaran, Akhlak, Siswa. Penelitian ini dilatar belakangi oleh sekolah yang terletak antara kota dan desa yang biasanya siswa siswi kurang memperhatikan dalam berakhlak, akan tetapi di SMA N 5 Seluma siswa siswi menunjukkan akhlak yang cukup baik. Hal ini terlihat ketika mereka bersikap sopan santun kepada guru, bersikip ramah terhadap tamu yang datang, hal ini terlihat saat peneliti melakukan observasi awal di sana. Siswa siswi melakukan sholat berjamaah dengan penuh kesadaran, dan menerapkan senyum, sapa, dan salam kepada guru, tamu yang datang, dan teman-temannya. Dan dari segi berpakaian hampir seluruh siswa siswi menggunakan pakaian yang sopan dan sesuai dengan syariat islam bagi siswa dan siswi yang muslim. Jenis penelitian ini adalah bersifat Kualitatif deskriptif. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah melalui observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah menggunakan Miles dan Huberman yang mencakup reduksi data dan menarik kesimpulan, dengan mengetahui strategi pembelajaran guru PAI dalam membentuk akhlak siswa. Kesimpulan dari hasil penelitian ini adalah (1) memilih dan menentukan model strategi pembelajaran inovatif, (2) melalui pendekatan emosional, (3) melalui pendekatan personal, (4) pembiasaan yang baik, (5) memberi teladan
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah > Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | Syahril Syahril M.Ag |
Date Deposited: | 13 Sep 2021 01:55 |
Last Modified: | 13 Sep 2021 01:55 |
URI: | http://repository.iainbengkulu.ac.id/id/eprint/6580 |
Actions (login required)
View Item |