Analisis Kemampuan Statistika Mahasiswa Non Program Studi Pendidikan Matematika di IAIN Bengkulu Tahun 2020

Ramadani, Fitri Wulan (2021) Analisis Kemampuan Statistika Mahasiswa Non Program Studi Pendidikan Matematika di IAIN Bengkulu Tahun 2020. Other thesis, IAIN Bengkulu.

[img]
Preview
Text
SKRIPSI WULAN FITRI RAMADANI NIM 1711280033.pdf

Download (4MB) | Preview

Abstract

Kata Kunci : Kemampuan Mahasiswa, Statistika Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan bagaimana kemampuan statistik yang dimiliki mahasiswa Pendidikan Agama Islam (PAI) Institut Agama Islam Negri IAIN Bengkulu pada mata kuliah statistika. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif dengan subjek 25 mahasiswa Pendidikan Agama Islam (PAI) semester 6 TA 2020/2021. Teknik pengumpulan data dengan soal tes dan wawancara. Soal tes yang digunakan adalah 8 soal uraian yang menguji kemampuan statistik pada mata kuliah statistika. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) Mahasiswa berkemampuan tinggi memenuhi semua indikator pemahaman statistik yaitu memahami konsep dan aturan statistik, mengungkapkan alasan terhadap suatu data, memberikan alternatif penyelesaian berdasarkan konsep dan proses statistik, menarik kesimpulan berdasarkan konsep, aturan dan proses statistik. memberikan penjelasaan pada kegunaan statistik, menjelaskan posisi mean, modus, median dan rerata sama deviasi bakunya serta mengambar grafik statistik, memberikan salah satu contoh tabel frekuensi, dan menarik kesimpulan. (2) Mahasiswa berkemampuan sedang hanya memenuhi indikator statistika yaitu, memahami konsep dan aturan statistik, dan memberikan alternatif penyelesaian berdasarkan konsep dan proses statistik. Indikator mengungkapkan alasan terhadap suatu data dan menarik kesimpulan berdasarkan konsep, aturan dan proses statistik belum terpenuhi. (3) Mahasiswa berkemampuan rendah memiliki kemampuan statistika pada indikator memberikan alternatif penyelesaian berdasarkan konsep dan proses statistik. Pada ketiga indikator lainnya mahasiswa dengan kemampuan rendah tidak memenuhi. Terlihat bahwa siswa tidak mampu menyelesaikan soal berdasarkan konsep yang tepat dan terdapat pula soal yang tidak dikerjakan. Dengan demikian dapat disimpulkan kemampuan statistik mahasiswa non program studi pendidikan matematika di IAIN Bengkulu khususnya mahasiswa PAI berada pada level sedang.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: Q Science > QA Mathematics
Divisions: Fakultas Tarbiyah > Pendidikan Matematika
Depositing User: ms yuliana saputri
Date Deposited: 20 Sep 2021 07:24
Last Modified: 20 Sep 2021 07:24
URI: http://repository.iainbengkulu.ac.id/id/eprint/6682

Actions (login required)

View Item View Item