PENGEMBANGAN MODUL PEMBELAJARAN IPA BERBASIS SOSIO SCIENTIFIC ISSUES (SSI) MATERI SISTEM PERNAPASAN MANUSIA UNTUK SISWA KELAS VIII SMP

Setiadi, Darmawan (2021) PENGEMBANGAN MODUL PEMBELAJARAN IPA BERBASIS SOSIO SCIENTIFIC ISSUES (SSI) MATERI SISTEM PERNAPASAN MANUSIA UNTUK SISWA KELAS VIII SMP. Other thesis, IAIN Bengkulu.

[img]
Preview
Text
SKRIPSI DARMAWAN SETIADI.pdf

Download (3MB) | Preview

Abstract

Modul adalah bahan ajar yang disusun secara sistematis dan menarik yang mencangkup isi materi, metode dan evaluasi yang dapat digunakan secara mandiri. Sebuah modul pembelajaran berisi komponen dasar bahan ajar yaitu, petunjuk penggunaan, kompetensi yang ingin dicapai, informasi pendukung, latihan latihan, petunjuk kerja yang dapat berupa lembar kerja dan evaluasi. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangan Modul modul pembelajaran IPA berbasis socio scientific issues (SSI) pada materi sistem pernapasan manusia untuk siswa kelas VIII SMP yang layak dan praktis digunakan setelah divalidasi oleh beberpa ahli dan responden (guru dan siswa). Metode penelitian yang digunakan model pengembangan Borg and Gall yang terdiri dari 10 tahapan, namun dalam penelitian ini disederhanakan menjadi 8 tahapan karena keterbatasan waktu dan biaya. Langkah penelitian tersebut meliputi produksi masal potensi dan masalah, pengumpulan informasi, desain produk, validasi desain, revisi desain, uji coba produk kelompok terbatas, revisi produk, produk akhir. Penelitian ini dibatasi pada tahap uji coba produk kelompok terbatas yaitu kelayakan dan kepraktisan modul. Instumen yang digunakan adalah angket untuk kelayakan modul dan angket respon siswa dan guru untuk menguji kepraktisan modul. Subjek penelitian ini adalah 3 dosen yang terdiri atas dosen ahli materi, ahli bahasa, ahli media, serta 10 orang siswa kelas VIII SMP Negeri 11 Bengkulu Tengah beserta 1 orang guru IPA kelas VIII. Data hasil analisis angket dengan menghitung persentase pencapaian kriteria kelayakan dan kepraktisan modul pembelajaran IPA berbasis berbasis socio scientific issues (SSI) pada materi sistem pernapasan manusia yang dikembangkan menurut validator dinyatakan sangat layak dengan presentase ahli bahasa 94,66 % (sangat layak), ahli materi 91,7% (sangat layak), dan ahli media/desain 97,7% (sangat layak). Hasil responden siswa terhadap bahan ajar modul dengan presentase 82,87 % (sangat praktis), hasil responden guru menunjukkan presntase 73,71 % (praktis). Berdasarkan hasil data tersebut dapat disimpulkan bahwa modul sangat layak dan praktis digunakan sebagai bahan ajar dalam menunjang proses belajar mengajar pada materi sistem pernapasan manusia untuk siswa kelas VIII SMP. Kata Kunci: Modul, Sosio Scientific Issues (SSI), Sistem Pernapasan Manusia.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Tarbiyah > Pendidikan Ilmu Pengetahuan Alam
Depositing User: ms yuliana saputri
Date Deposited: 20 Sep 2021 07:58
Last Modified: 20 Sep 2021 07:58
URI: http://repository.iainbengkulu.ac.id/id/eprint/6748

Actions (login required)

View Item View Item