Jual Beli Chips Pada Game Online Perspektif Ekonomi Islam ( Study Gamers di Telaga Dewa Kota Bengkulu)

Parianto, - (2021) Jual Beli Chips Pada Game Online Perspektif Ekonomi Islam ( Study Gamers di Telaga Dewa Kota Bengkulu). Other thesis, IAIN Bengkulu.

[img]
Preview
Text
SKRIPSI PARIANTO PDF.pdf

Download (4MB) | Preview

Abstract

Tujuan Penelitian ini adalah 1). Jual beli chips game online pada gamers di Telaga Dewa Kota Bengkulu, 2). Jual beli chips Pada Game Online Perspektif Ekonomi Islam ( Study Gamers di Telaga Dewa Kota Bengkulu) Perspektif Ekonomi Islam. Jenis penelitian ini adalah penelitian lapangan dengan pendekatan kualitatif. Teknik pengumpulan data diperoleh dari observasi, wawancara dan dokumentasi. Hasil penelitian ini sebagai berikut: 1). Gamer bisa mendapatkan chip dengan beberapa cara. Pertama, membeli chip dari zynga sebagai penyedia resmi chip, Kedua, gamer saling mengadu ketangkasan mereka dan keberuntungan mereka di atas meja game online. ketiga adalah membeli chip dari gamer lain. Penetapan harga dalam game online ini melalui chatting dalam transaksi online seperti ini adalah penipuan dan di banned akun facebooknya, sedangkan keuntungan dari transaksi online ini adalah lebih efisien dalam melakukan transaksi karena para pemain tidak tinggal dalam satu wilayah serta menambah teman baru. 2). Praktek transaksi jual beli chip dalam game online ini adalah tidak sesuai dengan ekonomi Islam. Dari segi syarat sah jual beli tentang kepemilikan hak atas barang, karena kepemilikan chip sepenuhnya milik penyedia resmi game yaitu Zynga dan gamer hanya memiliki hak memakai untuk bermain game game online saja. Cara yang dipergunakan dalam jual beli ini sangat merugikan zynga sebagai penyedia resmi chip game online dalam game game online online. Karena pemain menjual chip mereka di bawah harga yang telah ditetapkan oleh pemilik game. Jenis permainan ini terdapat unsur perjudian, sehingga hasil jual beli chip game online ini menjadi tidak halal. Kata Kunci : Jual Beli, Game Online, Perspektif Islam.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Islam
Depositing User: ms yuliana saputri
Date Deposited: 20 Sep 2021 08:00
Last Modified: 20 Sep 2021 08:00
URI: http://repository.iainbengkulu.ac.id/id/eprint/6751

Actions (login required)

View Item View Item