ANALISIS STRATEGI PELAYANAN BNI SYARIAH DALAM MEMPERTAHANKAN LOYALITAS NASABAH (Studi BNI Syariah KC Panorama Bengkulu)

Yuniarmi, Indah Fepbri (2021) ANALISIS STRATEGI PELAYANAN BNI SYARIAH DALAM MEMPERTAHANKAN LOYALITAS NASABAH (Studi BNI Syariah KC Panorama Bengkulu). Diploma thesis, UIN Fatmawati Sukarno Bengkulu.

[img]
Preview
Text
skipsi indah.pdf

Download (4MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui strategi pelayanan BNI Syariah dalam mempertahankan loyalitas nasabah. Untuk mengungkap persoalan tersebut, peneliti menggunakan pendekatan kualitatif dengan teknik pengumpulan data yaitu observasi dan wawancara. Teknik analisis data yang digunakan adalah reduksi data, data display, dan kesimpulan/verifikasi. Hasil dari penelitian ini yaitu: strategi pelayanan BNI Syariah dalam mempertahankan loyalitas nasabah yang digunakan oleh BNI Syariah KC Panorama Bengkulu khususnya frontliner adalah Bukti Nyata (Tangibles), Keandalan (Reliability), Kesigapan (Responsiveness), Empati (Empathy), Jaminan (Assurance). BNI Syariah KC Panorama Bengkulu juga menggunakan strategi pelayanan dalam meningkatkan loyalitas nasabah yaitu melakukan jaminan pelindung nasabah, meningkatkan kualitas pelayanan, melakukan hubungan personal, melakukan hubungan yang saling menguntungkan, Strategi pelayanan jemput bola.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Strategi Pelayanan, Kualitas Pelayanan, Loyalitas Nasabah
Subjects: H Social Sciences > HC Economic History and Conditions
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Perbankan Syari'ah
Depositing User: Syahril Syahril M.Ag
Date Deposited: 29 Sep 2021 03:25
Last Modified: 29 Sep 2021 03:25
URI: http://repository.iainbengkulu.ac.id/id/eprint/7392

Actions (login required)

View Item View Item