Implementasi Ta‟widh (Denda Keterlambatan) Pembayaran Pada Pembiayaan MULIA di Pegadaian Syariah Cabang Bengkulu

Paramida, Uci (2017) Implementasi Ta‟widh (Denda Keterlambatan) Pembayaran Pada Pembiayaan MULIA di Pegadaian Syariah Cabang Bengkulu. Diploma thesis, IAIN Bengkulu.

[img]
Preview
Text
UCI PARAMIDA.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

UCI PARAMIDA, NIM 2123138470, tahun 2017. “Implementasi Ta‟widh (Denda Keterlambatan) Pembayaran Pada Pembiayaan MULIA di Pegadaian Syariah Cabang Bengkulu”. Jurusan Ekonomi Islam pada Program Strata satu. Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Bengkulu. Penelitian ini mengkaji mengenai ta‟widh keterlambatan pembayaran. Denda untuk jual beli disebut dengan ta‟widh sedangkan dalam pidana denda disebut ta‟zir. Namun, dalam pegadaian disebut dengan ta‟zir. Dan juga kalkulasi denda tidak disebutkan di dalam akad. Maka dari itu penulis membahas mengenai implementasi ta‟widh keterlambatan pembayaran pada pembiayaan MULIA di Pegadaian Syariah cabang Bengkulu tinjauan ekonomi Islam. Jenis Penelitian ini adalah deskriptif kualitatif, adapun lokasi penelitian di Pegadaian syariah cabang Bengkulu. Data penelitian ini terdiri dari data primer melalui wawancara kepada pihak pegadaianya itu pimpinan cabang PT. Pegadaian syariah bapak Irfan Efendi, S.E, dan penaksir cabang Simpang Sekip Zulkifli SH, dan data sekunder melalui studi ke pustakaan meliputi: buku, laporan penelitian, data elektronik dan lain sebagainya yang berkaitan dengan permasalahan yang di teliti. Berdasarkan penelitian ini dapat disimpulkan bahwa Implementasi ta‟widh pada pembiayaan MULIA di Pegadaian Syariah Cabang Bengkulu belum sepenuhnya sesuai dengan ekonomi Islam. Dapat dlihat dari segi penamaan yang mana akan berbeda pemaknaan. Penyebutan di PT. Pegadaian (Persero) adalah Ta‟zir. Ta‟zir merupakan denda dalam hal pidana dengan tujuan membuat pelaku disiplin dalam melaksanakan kewajiban sedangkan ta‟widh merupakan mengganti (rugi) atau membayar konpensasi yang biasa dipakai dalam jual beli. Kata Kunci :Ta‟widh , Pembiayaan Mulia

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: H Social Sciences > HG Finance
Divisions: Faculty of Law, Arts and Social Sciences > School of Social Sciences
Depositing User: Mr Wawan Kurniawan
Date Deposited: 17 Mar 2019 01:22
Last Modified: 17 Mar 2019 01:22
URI: http://repository.iainbengkulu.ac.id/id/eprint/829

Actions (login required)

View Item View Item