PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM BERBASIS WEBSITE DI SMA NEGERI 3 KOTA BENGKULU

Novelia, Meriza (2022) PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM BERBASIS WEBSITE DI SMA NEGERI 3 KOTA BENGKULU. Diploma thesis, UIN Fatmawati Sukarno Bengkulu.

[img] Text (Skripsi)
MERIZA NOVELIA.pdf

Download (2MB)

Abstract

Penelitian ini membahas tentang Pengembangan media pembelajaran berbasis website di SMA Negeri 3 Kota Bengkulu. Adapun Jenis penelitiannya adalah penelitian R&D (Research and Development) dengan tujuan untuk menghasilkan sebuah produk media pembelajaran. Metode pengembangan yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode ADDIE (Analysis, Design, Development, Implementation and Evaluation). Pada tahap observasi awal, penulis mendapati beberapa kendala di sekolah antara lain : metode pengajaran yang cenderung monoton, alokasi jam pelajaran masih kurang dan sekolah memiliki keterbatasan buku pelajaran sehingga siswa kesulitan mendalami materi pelajaran. Selain itu juga belum terdapat media pembelajaran yang fleksibel yang mudah diakses oleh siswa. Berdasarkan pengamatan di lapangan, rata-rata siswa telah terbiasa menggunakan perangkat laptop maupun smartphone sehingga penulis memutuskan untuk mengembangkan media pembelajaran berbasis website. Media pembelajaran ini nantinya dapat diakses oleh siswa dengan mudah dari mana saja dan kapan saja. Dalam proses pengembangan media pembelajaran dalam penelitian ini, penulis melakukan pengujian (validasi) kepada para ahli. Dari ahli materi diperoleh nilai validitas sebesar 90%, dari ahli IT sebesar 92,5 % dan dan dari praktisi (guru mata pelajaran) sebesar 95%. Selain itu pada tahap evaluasi penulis juga melakukan pengujian kelayakan media kepada siswa sebagai pengguna. Penilaian diberikan terhadap 3 aspek, yaitu : Aspek Pengoperasian atau Penggunaan Media mendapatkan skor rata-rata 83,57%, Aspek Tampilan dan Penyajian Media mendapatkan skor rata-rata 89,29% dan Aspek Efek Pembelajaran mendapatkan skor rata-rata 89,46% dengan keseluruhan penilain mendapatkan predikat Sangat Baik

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Pengembangan, ADDIE, Media Pembelajaran berbasis website, Pendidikan Agama Islam
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education
L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools
L Education > LB Theory and practice of education > LB2361 Curriculum
Divisions: Fakultas Tarbiyah > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: S.IP Furqon Adli
Date Deposited: 30 May 2022 04:25
Last Modified: 30 May 2022 04:25
URI: http://repository.iainbengkulu.ac.id/id/eprint/8453

Actions (login required)

View Item View Item