Wisang, Dirgan (2022) ANALISIS UNDANG-UNDANG REPUBLIK INDONESIA NO 35 TAHUN 2014 PASAL 26 TENTANG PERLINDUNGAN ANAK (Studi Kasus Pernikahan Dini di Pengadilan Agama Bengkulu Kelas I A). Diploma thesis, UIN Fatmawati Sukarno Bengkulu.
Text
DIRGAN WISANG.pdf Download (5MB) |
Abstract
ABSTRAK Analisis Undang-Undang Republik Indonesia No 35 Tahun 2014 Pasal 26 Tentang Perlindungan Anak (Studi Kasus Pernikahan Dini di Pengadilan Agama Bengkulu Kelas I A) oleh Dirgan Wisang. NIM: 1711110005. Ada dua Persoalan yang dikaji dalam skripsi ini, yaitu: (1) Apa saja yang menjadi pertimbangan Hakim di Pengadilan Agama kelas I A kota Bengkulu dalam mengesahkan pernikahan dini, (2) Bagaimana Analisis undang-undang No 35 tahun 2014 tentang perlindungan anak Pasal 26 di Pengadilan Agama Kelas I A Bengkulu. Adapun tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis Analisis Pasal 26 Undang-Undang Republik Indonesia No 35 Tahun 2014 Tentang Perlindungan Anak. Untuk mengungkap persoalan tersebut secara mendalam dan menyeluruh, peneliti menggunakan Metode penelitian lapangan dengan pendekatan studi kasus yang bermanfaat untuk memberikan informasi, fakta dan data. Kemudian data tersebut diuraikan, dianalisis dan dibahas untuk menjawab permasalahan tersebut. Dan hasil penelitian ini ditemukan bahwa (1) Pertimbangan Hakim Pengadilan Agama Kelas 1 A kota Bengkulu dalam mengesahkan Dispensasi Kawin karena hakim tidak bisa menolak ketika Syarat�Syarat untuk mengajukan Dispensasi Kawin itu lengkap dan juga dasar pertimbangan Hakim dalam mengabulkan Dispensasi usia perkawinan ijthad Hakim dalam menetapkan sesuatu berdasarkan maslahat mursalah. Hakim harus memperhatikan dampak yang akan ditimbulkan oleh sesuatu yang telah ditetapkannya. (2) Meskipun Adanya Undang-Undang Republik Indonesia No 35 Tahun 2014 Pasal 26 Tentang Pernikahan Dini yang sudah berlaku di Indonesia tidak bisa menekan angka perkawinan diusia dini karena berlakunya asas Lex specialist derogate legi generalis (hukum yang khusus menyampingkan hukum yang umum) oleh sebab itu hukum yang khusus yaitu Undang-Undang Perkawinan No 01 Tahun 1974 Mengenai Dispensasi Nikah menyampingkan Undang-Undang Perlindungan Anak sebagi Hukum Yang Umum. Kata Kunci : Perlindungan Anak, Pernikahan dini
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Kata Kunci : Perlindungan Anak, Pernikahan dini |
Subjects: | H Social Sciences > HC Economic History and Conditions K Law > K Law (General) |
Divisions: | Fakultas Syari'ah |
Depositing User: | ms yuliana saputri |
Date Deposited: | 03 Jun 2022 03:41 |
Last Modified: | 03 Jun 2022 03:41 |
URI: | http://repository.iainbengkulu.ac.id/id/eprint/8539 |
Actions (login required)
View Item |