TRADISI NANGGAL SUBANG DALAM PROSES PERNIKAHAN ADAT PADA MASYARAKAT PEKAL PERSPEKTIF ‘URF (Studi Di Desa Sibak Kecamatan Ipuh Kabupaten Mukomuko)

Erwin, Mohd (2022) TRADISI NANGGAL SUBANG DALAM PROSES PERNIKAHAN ADAT PADA MASYARAKAT PEKAL PERSPEKTIF ‘URF (Studi Di Desa Sibak Kecamatan Ipuh Kabupaten Mukomuko). Diploma thesis, UIN Fatmawati Sukarno Bengkulu.

[img] Text
MOHD ERWIN.pdf

Download (3MB)

Abstract

ABSTRAK “Tradisi Nanggal Subang dalam Proses Pernikahan Adat Pada Masyarakat Pekal Perspektif Urf (Studi di Desa Sibak Kecamatan Ipuh Kabupaten Mukomuko). Oleh: oleh Mohd Erwin Gusniadi Nim. 1711110069. Pembimbing I: Dr. Rohmadi, S.Ag., MA dan dan Pembimbing II Fauzan, S. Ag.,MH Ada dua permasalahan yang dikaji dalam skripsi ini, yaitu (1) Bagaimana praktek tradisi nanggal subang dalam proses pernikahan adat pada masyarakat pekaldi Desa Sibak Kecamatan Ipuh Kabupaten Mukomuko? (2) Bagaimana praktek tradisi nanggal subang dalam proses pernikahan adat pada masyarakat pekal di Desa Sibak Kecamatan Ipuh Kabupaten Mukomuko Perspektif Urf?. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui praktek tradisi nanggal subang dalam proses pernikahan adat pada masyarakat pekal di Desa Sibak Kecamatan Ipuh Kabupaten Mukomuko dan bagaima hukumnya menurut Perspektif Urf. Metode penelitan yang digunakan adalah Field Research (Penelitian Lapangan). Informan dalam penelitian ini adalah tokoh agama, tokoh masyarakat, tokoh adat, kepala kaum. Hasil penelitian mengungkapkan bahwa Praktek Tradisi Nanggal Subang Dalam Proses Pernikahan Adat Pada Masyarakat Pekal di Desa Sibak Kecamatan Ipuh Kabupaten Mukomuko dilakukan dengan Rangkaian pelaksanaan Nanggal Subang berupa Makan Besak dengan diiringkan dengan bacaan Kitab, lalu dilakukan Baddarak, lalu pengantin dinasehatin oleh ketua adat, kepala kaum, tokoh agama, lalu baru dilakukan prosesi Nanggal Subangnya. Pada perspektif Urf Terhadap Praktek Tradisi Nanggal Subang dalam Proses Pernikahan Adat Pada Masyarakat Pekal Di Desa Sibak Kecamatan Ipuh Kabupaten Mukomuko masuk kedalam Adat yang diperbolehkan karena tidak bertentangan dengan salah satu nash shari’ah, maka hal tersebut termasuk dalam Urf shahih. Kata Kunci: Praktek Nangal Subang, Perspektif Urf.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Kata Kunci: Praktek Nangal Subang, Perspektif Urf.
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
K Law > K Law (General)
Divisions: Fakultas Syari'ah
Depositing User: ms yuliana saputri
Date Deposited: 07 Jun 2022 08:14
Last Modified: 07 Jun 2022 08:14
URI: http://repository.iainbengkulu.ac.id/id/eprint/8572

Actions (login required)

View Item View Item