saputra, iswan ahja (2021) PRAKTEK KERJASAMA PADA NELAYAN PERAHU MOTOR DI DESA AIR RAMI MUKO-MUKO MENURUT ETIKA BISNIS ISLAM. Diploma thesis, UIN Fatmawati Sukarno Bengkulu.
Text
ISWAN AHJA SAPUTRA.pdf Download (4MB) |
Abstract
Praktek Kerjasama Pada Nelayan Perahu Motor di Desa Air-Rami Muko-Muko Menurut EtikaBisnis Islam oleh Iswan Ahja Saputra, NIM 1611130112. Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui bagaimanakah sistem kerjasama pada nelayan perahu motor di Desa Air-Rami Muko-Muko, dan untuk mengetahui apakah sistem kerjasama yang mereka lakukan telah sesuai dengan etika bisnis Islam. Metode penelitian menggunakan jenis penelitian lapangan dengan menggunakan metode kualitatif dengan teknik pengumpulan data. Peneliti menggunakan metode observasi, wawancara dan dokumentasi. Tekhnik analisis data yang digunakan adalah mengunakan metode deskriftif yang digunakan untuk mendapatkan gambaran keseluruhan objek penelitian secara akurat. Dari hasil penelitian ditemukan bahwa nelayan desa Air-Rami Muko-Muko kurang memahami akan adanya kerjasama mudharabah, namun tanpa sadar mereka telah menggunakan sistem kerjasama tersebut secara turun-temurun dan itu telah diwariskan oleh nenek moyang mereka dari generasi ke generasi. Dan sistem kontrak yang mereka lakukan juga bukan merupakan perjanjian tertulis melainkan hanya dengan ucapan lisan. Sistem kerjasama yang mereka lakukan juga sebagian besar di dasari atas dasar tolong menolong dan saling membutuhkan antara sesama umat manusia. Hal ini disebabkan kurangnya pengetahuan akan adanya transaksi yang benar-benar saling menguntungkan dan tidak merugikan sesama tentunya sesuai dengan syariat Islam, sehingga harta yang di dapat merupakan harta yang berkah dan bisa menjadi penolong kita baik di dunia maupun akhirat.. Kata kunci: Kerjasama, Mudharabah, Etika Bisnis Islam
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Additional Information: | Kata kunci: Kerjasama, Mudharabah, Etika Bisnis Islam |
Subjects: | K Law > K Law (General) |
Divisions: | Fakultas Syari'ah > Hukum Ekonomi Islam |
Depositing User: | ms yuliana saputri |
Date Deposited: | 14 Jun 2022 08:03 |
Last Modified: | 14 Jun 2022 08:03 |
URI: | http://repository.iainbengkulu.ac.id/id/eprint/8684 |
Actions (login required)
View Item |