Saputra, Dodhy (2022) IMPLEMENTASI MANAJEMEN KONFLIK PADA KOPERASI LEMBAGA KEUANGAN MIKRO SYARIAH MM SEJAHTERA BENGKULU. Diploma thesis, UIN Fatmawati Sukarno Bengkulu.
Text (Skripsi)
DEWI RAHMAWATI.pdf Download (2MB) |
Abstract
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui penyebab terjadinya konflik di Koperasi Lembaga Keuangan Mikro Syariah MM Sejahtera Bengkulu dimana peran Manajer dalam suatu organisasi sangatlah penting karena keberadaan Manajer menjadi salah satu ujung tombak dari keberhasilan dalam berorganisasi. Jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif melalui penelitian lapangan (Field Reserch), dengan pendekatan kualitatif. Pengumpulan data untuk penelitian ini menggunakan teknik wawancara, observasi dan dokumentasi. Subjek penelitian adalah 1 (satu) orang Pimpinan Koperasi Lembaga Keuangan Mikro Syariah MM Sejahtera Bengkulu dan 3 (tiga) orang Karyawan. Hasil penelitian ini diperoleh kesimpulan bahwa secara umum Manajemen konflik yang diimplementasikan pada Koperasi Lembaga Keuangan Mikro Syariah MM Sejahtera Bengkulu ini telah mampu mengatasi konflik-konflik yang terjadi. Manager koperasi mengambil musyawarah atau kompromi untuk mencari titik tengah disaat konflik, sehingga konflik yang terjadi dapat diselesaikan secara baik dan dapat diterima oleh semua pihak yang berkonflik.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Kata Kunci : Implementasi, Manajemen Konflik, Karyawan, Peran Manager |
Subjects: | H Social Sciences > HB Economic Theory H Social Sciences > HG Finance |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Zakat Wakaf |
Depositing User: | ms yuliana saputri |
Date Deposited: | 16 Jun 2022 01:53 |
Last Modified: | 16 Jun 2022 01:53 |
URI: | http://repository.iainbengkulu.ac.id/id/eprint/8760 |
Actions (login required)
View Item |