RETORIKA DAKWAH USTADZ MUHAMMAD SYAMLAN

Novendi,, Muhammda Fikry (2022) RETORIKA DAKWAH USTADZ MUHAMMAD SYAMLAN. Diploma thesis, UIN Fatmawati Sukarno Bengkulu.

[img] Text
MUHAMMAD FIKRY NOVENDI.pdf

Download (3MB)

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui gaya retorika dakwah ustadz Syamlan ketika menyampaikan ceramahnya di Pengajian Ba’da Magrib Masjid Raya Baitul Izzah Provinsi Bengkulu. Penelitian ini berfokus pada saat ustadz Syamlan berceramah di Masjid Raya Baitul Izzah Provinsi Bengkulu. Teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah teori retorika Aristoteles yaitu five canons of rhetorics yang berfokus kepada kajian Elocutio / Style (gaya bahasa, gaya suara dan gaya gerak tubuh), menggunakan konsep Gorys Keraf. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif yang bersifat deskriptif analisis. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data yang diperoleh melalui dokumentasi rekaman video dan juga diperoleh melalui wawancara informan secara langsung. Untuk menganalisis data penelitian ini menggunakan model analisis data Miles dan Huberman, sedangkan pemilihan informan menggunakan metode key informant. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ustadz Syamlan menerapkan gaya retorika dengan sangat baik ketika menyampaikan ceramahnya. Ustadz Syamlan menerapkan gaya bahasa berdasarkan pilihan kata, gaya bahasa berdasarkan nada, gaya bahasa dan berdasarkan struktur kalimat. Kemudian ustadz Syamlan juga menerapkan gaya gerak tubuh ketika berceramah mulai dari berpakaian yang sopan, duduk tegap dan santai, menunjukkan ekspresi wajah dan gerakan tangan sampai dengan pandangan mata menghadap ke seluruh jama’ah.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Ceramah, Dakwah, Gaya Retorika, Ustadz Syamlan
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BL Religion
Divisions: Ushuluddin Adab dan Dakwah > Komunikasi Penyiaran Islam
Depositing User: S.Pd.I Itiariani Itiariani
Date Deposited: 22 Jun 2022 01:37
Last Modified: 22 Jun 2022 01:37
URI: http://repository.iainbengkulu.ac.id/id/eprint/8963

Actions (login required)

View Item View Item