Nurrohman, Nurrohman (2022) MANAJEMEN TANGGAP DARURAT BENCANA MASYARAKAT RELAWAN INDONESIA (MRI) WILAYAH BENGKULU ( STUDI KASUS BENCANA BANJIR BENGKULU MEI 2019 ). Diploma thesis, UIN Fatmawati Sukarno Bengkulu.
Text (Skripsi)
NURROHMAN.pdf - Published Version Download (2MB) |
Abstract
Persoalan yang dibahas dalam skripsi ini adalah Bagaimana Manajemen Tanggap Darurat Bencana yang ada di Masyarakat Relawan Indonesia (MRI) wilayah Bengkulu (studi kasus Bencana Banjir Bengkulu Mei 2019). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan mendeskripsikan Manajemen Tanggap Darurat Bencana Masyarakat Relawan Indonesia (MRI) Wilayah Bengkulu. Metode penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif, jenis penelitian ini kualitatif adalah penelitian lapangan dengan mengumpulkan data melalui wawancara, observasi, dan dokumentasi. Adapun informan pada penelitian ini berjumlah lima orang. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Majanemen Tanggap Darurat Bencana MRI Wilayah Bengkulu sudah berjalan dengan baik, dengan penerapan empat fungsi manajemen yaitu perencanaan, pengorganisasian, pelaksanaan dan pengawasan. Tahap perencanaan yaitu dengan pengadaan pelatihan-pelatihan yang bekerjasama dengan Basarnas, Badan Penanggulangan Bencana Daerah dan lain sebagainya, pelaksanaan Volunter Camp, pemberian materi dan mitigasi bencana. Kemudian pengorganisasian yaitupembentukan stuktur kepengurusan, pembagian bidang-bidang, hubungan antara pimpinan wilayah dan kepala bidang. Selanjutnya tahap pengarahan yakni memberikan motivasi, pengarahan tugas, pembagian komando lapangan. Dan tahap pengendalian meliputi evaluasi terhadap pelaksanaan dilapangan.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Manajemen dan Tanggap Darurat Bencana |
Subjects: | H Social Sciences > HV Social pathology. Social and public welfare |
Divisions: | Ushuluddin Adab dan Dakwah > Manajemen Dakwah |
Depositing User: | S.Pd.I Itiariani Itiariani |
Date Deposited: | 28 Jun 2022 11:50 |
Last Modified: | 28 Jun 2022 11:50 |
URI: | http://repository.iainbengkulu.ac.id/id/eprint/8997 |
Actions (login required)
View Item |