KRITIK MURTADHA MUTHAHHARI TERHADAP KONSEP ETIKA SEKSUAL BARAT

RANY, MULYANI (2022) KRITIK MURTADHA MUTHAHHARI TERHADAP KONSEP ETIKA SEKSUAL BARAT. Masters thesis, UIN FATMAWATI SUKARNO BENGKULU.

[img] Text
RANY MULYANI.pdf

Download (1MB)

Abstract

Rumusan penelitian ini adalah : Bagaimana Etika Seksual Perspektif Murtadha Muthahhari dalam merespon etika seksual Barat, dengan didasari oleh beberapa pertanyaan yaitu 1) Apa Dasar Filosofis Kritik Murtadha Muthahhari terhadap Etika Barat?. 2) Apa saja Konsep Moralitas yang Dikritik Murtadha Muthahhari? 3) Bagaimana Kritik Murtadha Muthahhari terhadap Konsep Hak Asasi Manusia? 4) Bagaimana Kritik Murtadha Muthahhari terhadap Konsep Manusia Menurut Etika Barat? Jenis penelitian adalah penelitian kepustakaan (library research). Pengumpulan data menggunakan teknik membaca, mengutip informasi. Penelitian ini menyimpulkan bahwa: 1) Dasar filosofis Muthahhari mengkritik epistemologi marxisme yang meyakini bahwa yang nyata itu adalah yang bisa terlihat dan terukur. 2) Konsep moralitas yang dikritik Murtadha Muthahhari adalah teori emosi yang menyatakan bahwa akhlak itu adalah cinta, dan teori intuisi yang manyatakan bahwa tindakan akhlaki adalah hasil dari perintah intuisi. 3) kritiknya terhadap hak asasi manusia, yang mana barat berpandangan bahwa manusia ini semata-mata hanya bergantung pada motif egois dan hewani. Muthahhari mengkritik seharusnya yang berhak mengeluarkan pernyataan tentang manusia itu adalah yang mempercayai bahwa manusia sebagai khalifah di bumi. 4) Muthahhari menampilkan konsepsi al-Quran tentang manusia di atas reruntuhan filsafat Barat. Usaha untuk membuat manusia mengerti tentang dirinya, menurut Muthahhari terlebih dahulu harus melacak setiap miskonsepsi tentang manusia dalam filsafat dan psikologi Barat.

Item Type: Thesis (Masters)
Uncontrolled Keywords: Etika Seksual, Kritik, Moral
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > B Philosophy (General)
B Philosophy. Psychology. Religion > BL Religion
B Philosophy. Psychology. Religion > BP Islam. Bahaism. Theosophy, etc
Divisions: PASCASARJANA > Filasafat Agama
Depositing User: H John Hendri
Date Deposited: 29 Jun 2022 03:36
Last Modified: 29 Jun 2022 03:36
URI: http://repository.iainbengkulu.ac.id/id/eprint/9079

Actions (login required)

View Item View Item