ETIKA NIKOMACHEA DALAM PERSPEKTIF ARISTOTELES STUDI ATAS ETIKA MANUSIA

JEPI, WULANDARI (2022) ETIKA NIKOMACHEA DALAM PERSPEKTIF ARISTOTELES STUDI ATAS ETIKA MANUSIA. Diploma thesis, UIN FATMAWATI SUKARNO BENGKULU.

[img] Text
221. JEPI MELANDARI.pdf

Download (2MB)

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi oleh ajaran etika Aristoteles yang mengajarkan manusia hidup bermutu dalam mencapai kebahagiaan. Hidup yang bermutu menurut Aristoteles manusia memiliki tujuan hidup. Tujuan yang dimaksud ialah untuk mencapai sebuah kebahagiaan. Rumusan masalah dalam penelitian ini yaitu apa yang dimaksud Etika Nikomachea menurut Aristoteles dan apa ukuran kebahagiaan manusia menurut aristoteles. Adapun tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui dan memahami etika manusia menurut pandangan Aristoteles, dan mengetahui ukuran kebahagaian manusia menurut Aristoteles. Penelitian ini menggunakan metode Library Research (kajian Pustaka) dengan metode deskriptif kualitatif. Dengan teknik pengumpulan data melalui sumber data yang relevan, yaitu dalam penelitian ini menggunakan sumber perimer Etika Nikomachea (sebagai sumber/rujukan utama penelitian) dan sumber skunder (sebagai pelengkap sumber/rujukan penelitian). Adapun hasil penelitian ini adalah Etika Nikomachea Aristoteles pada etika manusia ialah terletak pada adab tingkahlaku manusia yang untuk mencapai bentuk kebahagian, yang dimaksudkan Aristoteles adalah dimana seseorang telah mencapai nikmat (prestasi) atau menerima sesuatau dengan mengembangkan dirinya. Serta ukuran kebahagiaan menurut Aristoteles adalah unsur kesenangan yang merupkan unsur batiniah juga ada unsur lahiriah agar kebahagiaan benarbenar tercapai, seperti, kesehatan, kesejahteraan, mempunyai sahabat-sahabat, hidup berkeluarga dan sebagainya adalah bentuk ukuran kebahagiaan yang sesungguhnya ada juga Manusia yang mengalami kekurangan-kekurangan tersebut bisa disebut belum bahagian.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Etika Nikomachea, Aristoteles, Etika Manusia
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions: Ushuluddin Adab dan Dakwah > Filsafat Agama
Depositing User: H John Hendri
Date Deposited: 29 Sep 2022 01:35
Last Modified: 29 Sep 2022 01:35
URI: http://repository.iainbengkulu.ac.id/id/eprint/9807

Actions (login required)

View Item View Item