STUDI PERBANDINGAN PENDAPAT IMAM SYAFI‟I DAN IMAM IZZUDDIN IBNU ABDIS AS-SALAM PADA WALI NIKAH FASIK DAN RELEVANSINYA TERHADAP PERILAKU MASYARAKAT MASA KINI

Veronika, Dinda Saprila (2022) STUDI PERBANDINGAN PENDAPAT IMAM SYAFI‟I DAN IMAM IZZUDDIN IBNU ABDIS AS-SALAM PADA WALI NIKAH FASIK DAN RELEVANSINYA TERHADAP PERILAKU MASYARAKAT MASA KINI. Diploma thesis, UIN Fatmawati Sukarno Bengkulu.

[img] Text
SKRIPSI DINDA SAPRILA.pdf

Download (3MB)

Abstract

Urusan perwalian dalam pernikahan sangat penting, karena itu harus diperhatikan rukun dan syaratnya agar tidak terjadi pembatalan nikah. Syarat wali nikah menurut Imam Syafi‟i ialah laki-laki beragama islam, baligh, berakal, merdeka, adil atau tidak fasik. Untuk persyaratan adil, ulama berbeda pendapat termasuk pengikut Imam Syafi‟i yaitu Imam Izzuddin Ibnu Abdis As-Salam yang tidak mensyaratkan wali nikah harus adil, karena itu ada dua persoalan yang dikaji dalam skripsi ini yaitu : 1) Bagaimana pendapat Imam Syafi‟i dan Imam Izzuddin Ibnu Abdis As-Salam mengenai wali nikah fasik? 2) Bagaimana relevansi Wali nikah Fasik menurut Imam Syafi‟i dan Imam Izzuddin Ibnu Abdis As-Salam di Indonesia? kemudian tujuan dari penelitian ini adalah : 1) Untuk mengetahui pendapat Imam Syafi‟i dan Imam Izzuddin Ibnu Abdis As-Salam mengenai wali nikah fasik. 2) Untuk mengetahui relevansi Wali nikah Fasiq menurut Imam Syafi‟i dan Imam Izzuddin Ibnu Abdis As-Salam di Indonesia. Untuk mengungkap persoalan tersebut secara mendalam penulis menggunakan jenis penelitian kualitatif dengan metode penelitian library research. Kesimpulannya Imam Syafi‟i berpendapat tidak ada pernikahan melainkan dengan wali dan dua saksi yang adil sedangkan Izzuddin Ibnu Abdis as-Salam memiliki konsep bahwa perwalian seorang yang fasik di dalam pernikahan tidak dapat tercegah sebab kefasikannya. Dari analisa penulis memberi batas kriteria fasik pada seseorang itu tidak mudah karena Penulis setuju bahwa orang fasik berpeluang menjadi wali nikah apabila ia sudah bertobat kepada Allah dengan cara menyesali dan memperbaiki perbuatannya.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Wali Nikah, Fasik
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BL Religion
B Philosophy. Psychology. Religion > BP Islam. Bahaism. Theosophy, etc
H Social Sciences > HN Social history and conditions. Social problems. Social reform
Divisions: Fakultas Syari'ah > Hukum Keluarga Islam
Depositing User: ms yuliana saputri
Date Deposited: 03 Oct 2022 03:05
Last Modified: 03 Oct 2022 03:05
URI: http://repository.iainbengkulu.ac.id/id/eprint/9900

Actions (login required)

View Item View Item