ANALISIS MAKNA LIRIK LAGU AISYAH ISTRI RASULULLAH

Putri, Anexi Tutu (2021) ANALISIS MAKNA LIRIK LAGU AISYAH ISTRI RASULULLAH. Diploma thesis, UIN Fatmawati Sukarno.

[img]
Preview
Text
SKRIPSI ANEXI TUTU PUTRI.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Persoalan yang dikaji dalam penelitian ini yaitu. Peratama bagaimana deskripsi makna lirik lagu Aisyah Istri Rasulullah, kedua. Apa saja pesan yang dapat di ambil dari lirik lagu Aisyah Istri Rasulullah. Adapun tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendeskrpsikan makna lirik lagu Aisyah Istri Rasulullah dan mendeskripsikan pesan dari lirik lagu Aisyah Istri Rasulullah. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif dengan jenis penelitian Library Research menggunakan pisau analisis wacana yang diperkenalkan dan dikembangkan oleh Teun A. Van Dijk. Adapun untuk menganalisis data menggunakan proses penafsiran data dan penyimpulan hasil penelitian yang berdasarkan penafsiran data teks dengan analisis wacana, sumber didapat dengan ditranskrip kata pencarian lirik lagu Aisyah Istri Rasulullah di (google), kemudian mendengarkan audio visual lagu Aisyah Istri Rasulullah di kanal Youtube Sabyan. Hasil penelitian ini: Pertama. Mendeskripsikan makna tentang romansa cinta Nabi Muhammad Saw bersama istrinya Aisyah. Aisyah sendiri berhasil menempatii kedudukan sangat tinggi di hati Rasulullah Saw sebagai istri Nabi dalam menjalankan rumah tangga dan menjadi suri tauladan terbaik bagi umat muslim, dimana keduanya menjalankan rumah tangga dengan penuh ketakwaan dan keromantisan. Kedua. Kemudian ada dua pesan atau suri tauladan yang dapat diambil dari lirik lagu Aisyah Istri Rasulullah, yaitu tentang penggambaran fisik dan kepribadian dari sosok Aisyah yang digambarkan bahwa Aisyah adalah sosok perempuan yang sangat indah, cantik berseri dan memiliki kulit putih kemerah�merahan serta memiliki keperibadian mulia yang dibuktikan bahwa Aisyah senantiasa selalu menemani Rasulullah hingga akhir hayat dan sangat terpuji akhlaknya serta bersifat penyanyang, berhati lemah lembut dan juga romantis.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > B Philosophy (General)
M Music and Books on Music > M Music
Divisions: Ushuluddin Adab dan Dakwah > Komunikasi Penyiaran Islam
Depositing User: ms yuliana saputri
Date Deposited: 29 Sep 2021 01:27
Last Modified: 29 Sep 2021 01:27
URI: http://repository.iainbengkulu.ac.id/id/eprint/7326

Actions (login required)

View Item View Item