PENGARUH MATA KULIAH PEMBELAJARAN ISLAM BUDAYA LOKAL TERHADAP MODERASI MAHASISWA PROGRAM STUDI PENDIDIKAN AGAMA ISLAM UINFAS BENGKULU

Wijaya, Dicky Megi (2022) PENGARUH MATA KULIAH PEMBELAJARAN ISLAM BUDAYA LOKAL TERHADAP MODERASI MAHASISWA PROGRAM STUDI PENDIDIKAN AGAMA ISLAM UINFAS BENGKULU. Diploma thesis, UIN Fatmawati Sukarno Bengkulu.

[img] Text
SKRIPSI DICKY.pdf

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui adanya pengaruh mata kuliah pembelajaran Islam budaya lokal terhadap paradigma moderat mahasiswa Program Studi Pendidikan Agama Islam UINFAS Kota Bengkulu. Dan mengetahui nilai-nilai multikultural berbasis pembelajaran muatan Islam budaya lokal serta mendeskripsikan sikap toleransi dalam cara pandang beragama. Jenis penelitian ini Kuantitatif. Berdasarkan hasil penelitian dapat diketahui bahwa: 1) nilai-nilai moderasi beragama dapat dilihat dalam pluralitas, 2) sikap moderasi sesuai indikator al-Qur‟an dan Sunnah. Sehingga mereka bisa hidup rukun dalam sebuah perbedaan tanpa membeda-bedakan satu sama lain. Penetapan populasi dan sampel diambil dari mahasiswa prodi PAI Semester 6, dengan teknik pengambilan sampel yaitu Purposive sampling. Pengumpulan data menggunakan instrumen angket dan dokumentasi. Kemudian data hasil instrumen angket dianalisis dengan dua cara, Uji Prasyarat (uji Normalitas dan Uji Homogenitas) dan Uji Hipotesis (Uji Ttest). Adapun hasil penelitian ini berdasarkan perhitungan, yang dikonsultasikan dengan rtabel dengan db taraf signifikan => 0,052 yaitu 0,316 (interpolasi). Dengan demikian didapatlah hasil Dari Thitung 80.793 dan nilai Ttabel sebesar 6.874 dengan nilai signifikan 0.250 dengan 0,05, maka Ho ditolak sehingga terdapat pengaruh yang signifikan antara variabel X terhadap Y hasil uji hipotesis adanya pengaruh Mata Kuliah Pembelajaran Islam Budaya Lokal Terhadap Paradigma Moderat Mahasiswa Program Studi Pendidikan Agama Islam UINFAS Bengkulu

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BL Religion
B Philosophy. Psychology. Religion > BP Islam. Bahaism. Theosophy, etc
L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Tarbiyah > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: ms yuliana saputri
Date Deposited: 03 Oct 2022 03:30
Last Modified: 03 Oct 2022 03:30
URI: http://repository.iainbengkulu.ac.id/id/eprint/10103

Actions (login required)

View Item View Item