IMPLEMENTASI PERATURAN DAERAH NOMOR 02 TAHUN 2011 TENTANG PENGELOLAAN SAMPAH DI KOTA BENGKULU PERSPEKTIF SIYASAH DUSTURIYAH (Studi Kasus Peran Dinas Lingkungan Hidup Kota Bengkulu)

Mandala, Agung Satria (2022) IMPLEMENTASI PERATURAN DAERAH NOMOR 02 TAHUN 2011 TENTANG PENGELOLAAN SAMPAH DI KOTA BENGKULU PERSPEKTIF SIYASAH DUSTURIYAH (Studi Kasus Peran Dinas Lingkungan Hidup Kota Bengkulu). Diploma thesis, UIN Fatmawati Sukarno Bengkulu.

[img] Text (SKRIPSI)
SKRIPSI AGUNG SATRIA MANDALA.pdf

Download (12MB)

Abstract

Ada dua persoalan yang dikaji dalam skripsi ini, yaitu: (1) Bagaimana Peran Dinas Lingkungan Hidup Kota Bengkulu dalam pengelolaan sampah berdasarkan Peraturan Daerah Kota Bengkulu Nomor 02 Tahun 2011 tentang Pengelolaan Sampah di Kota Bengkulu (2) Bagaimana Tinjauan Siyasah Dusturiysah Terhadap Pengelolaan Sampah Di Kota Bengkulu. Adapun tujuan penelitian ini adalah Untuk mengetahui Peran Dinas Lingkungan Hidup Kota Bengkulu dalam pengelolaan sampah berdasarkan Peraturan Daerah Kota Bengkulu Nomor 02 Tahun 2011 tentang Pengelolaan Sampah di Kota Bengkulu. Untuk mengetahui Tinjauan Siyasah Dusturiysah Terhadap Pengelolaan Sampah Di Kota Bengkulu. Jenis penelitian ini merupakan penelitian kualitatif berdasarkan studi kasus dengan peneliltian lapangan, data-data yang didapat melalui wawancara, catatan lapangan, foto dan dokumen. Tehnik observasi wawancara, untuk menganalisa data penulis mendeskripsikan melalui hasil wawancara di Dinas Lingkungan Hidup, dan masyarakat. Berdasarkan hasil penelitian dapat ditarik kesimpulan. Peran dinas lingkungan hidup dalam pelaksanaan Peraturan Daerah Kota Bengkulu Nomor 02 Tahun 20151 tentang Pengelolaan Sampah berjalan cukup baik karena pemerintah sudah melakukan beberapa upaya yang sesuai dengan peraturan daerah dalam mengendalikan permasalahan sampah tersebut sehingga mampu menjaga keadaan sekitar lingkungan bebas dari pencemaran lingkungan, walaupun masih terdapat beberapa faktor penghambat pemerintah daerah dalam melakukan upaya tersebut baik dari segi financial (keuangan), sarana dan prasarana, maupun sosialisasi yang masih kurang diberikan kepada masyarakat.Dalam Pandangan fiqh siyasah dusturiyah pengelolaan sampah yang dilakukan oleh pemerintah daerah kota Bengkulu sesuai dengan syariat Islam, viii karena manusia sebagai khalifah di bumi ialah untuk dapat memakmurkan bumi sesuai dengan syariat Islam. Khalifah dalam pandangan Islam selain bertanggung jawab pada dirinya sendiri dia juga harus memikul tanggung jawab sesama makhluk hidup lainnya dan seluruh alam termasuk dalam menjaga kelestarian lingkungan

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Peran, Pengelolaan Sampah, dan Siyasah Dusturiyah
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BL Religion
B Philosophy. Psychology. Religion > BP Islam. Bahaism. Theosophy, etc
K Law > K Law (General)
K Law > KZ Law of Nations
Divisions: Fakultas Syari'ah > Hukum Tata Negara
Depositing User: ms yuliana saputri
Date Deposited: 03 Oct 2022 03:38
Last Modified: 03 Oct 2022 03:38
URI: http://repository.iainbengkulu.ac.id/id/eprint/10174

Actions (login required)

View Item View Item