IMPLEMENTASI MANAJEMEN SUMBER DAYA INSANI PERENCANAAN DAN REKRUTMEN DALAM MENINGKATKAN KUALITAS KARYAWAN PADA BANK SYARIAH

Anggraini, Grasela Leli (2022) IMPLEMENTASI MANAJEMEN SUMBER DAYA INSANI PERENCANAAN DAN REKRUTMEN DALAM MENINGKATKAN KUALITAS KARYAWAN PADA BANK SYARIAH. Diploma thesis, UIN Fatmawati Sukarno Bengkulu.

[img] Text (SKRIPSI)
GRASELA LELI ANGGRAINI.pdf

Download (1MB)

Abstract

Ada tiga permasalahan yang dikaji dalam skripsi ini, yaitu (1) Bagaimana Implementasi Manajemen Sumber Daya Insani dalam Meningkatkan Kualitas Karyawan Pada Bank Syariah, (2) Bagaimana Perencanaan dalam Meningkatkan Kualitas Karyawan pada Bank Syariah, (3) Bagaimana Sistem Rekrutmen dalam Meningkatkan Kualitas Karyawan Pada Bank Syariah. Untuk mengungkap persoalan tersebut secara mendalam dan menyeluruh, peneliti melakukan penelusuran pustaka, dan pencarian sumber-sumber yang relevan. Adapun teknik pengumpulam data yaitu studi pustaka tentang pembahasan yang akan diuraikan dalam buku ini. Dari hasil penelitian ini ditemukan bahwa (1) Implementasi Manajemen Sumber Daya Insani Dalam Meningkatkan Kualitas Karyawan Pada Bank Syariah dapat melalui proses rekrutmen dan seleksi karyawan yang baik serta melakukan proses pelatihan dan pengembangan karyawan.(2) Perencanaan Dalam Meningkatkan Kualitas Karyawan Pada Bank Syariah meliputi observasi, merencanakan sistem, dan pelaksanaan seleksi dan penentuan target. (3) Sistem Rekrutmen dalam meningkatkan Kualitas Karyawan pada Bank Syariah dilakukan melalui rekrutmen internal maupun eksternal yang mana tahapan seleksi serta pengamatan secara menyeluruh sesuai dengan prosedur dan kebijakan yang ada.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Manajemen Sumber Daya Insani, Perencanaan, Rekrutmen
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BL Religion
B Philosophy. Psychology. Religion > BP Islam. Bahaism. Theosophy, etc
H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor
H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Perbankan Syari'ah
Depositing User: ms yuliana saputri
Date Deposited: 03 Oct 2022 07:04
Last Modified: 03 Oct 2022 07:04
URI: http://repository.iainbengkulu.ac.id/id/eprint/10360

Actions (login required)

View Item View Item