Afriyanti, Lisa Citra (2018) STRATEGI PROMOSI DALAM MENINGKATKAN JUMLAH PENJUALAN PADA PRODUK TABUNGAN EMAS (Studi: PT. Pegadaian ( Persero) Syariah Kantor Cabang Simpang Sekip Kota Bengkulu). Diploma thesis, UIN Fatmawati Sukarno Bengkulu.
Text
lisa skripsi.pdf Download (1MB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menemukan kekuatan, kelemahan, peluang, dan ancaman dari Produk Tabungan Emas PT. Pegadaian Syariah Kota Bengkulu, menemukan bentuk strategi promosi untuk meningkatkan jumlah penjualan produk tabungan emas, mengetahui kaudran dan strategi yang paling tepat untuk digunakan dalam meningkatkan penjualan produk tabungan emas PT. Pegadaian Syariah Kota Bengkulu. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah 1). Obeservasi, 2). Wawancara terstruktur,3) Doukumentasi. Teknik analisis data menggunakan analisis strengths, weakness, opportunities, dan threats (SWOT). Hasil penelitian menemukan 7 kekuatan dan 5 kelemahan yang dimiliki oleh Produk Tabungan Emas PT. Pegadaian Syariah Kota Bengkulu, 3 peluang yang dapat diraih serta 3 ancaman yang dihadapi Produk Tabungan Emas PT. Pegadaian Syariah Kota Bengkulu. Strategi promosi dalam meningkatkan jumlah penjualan antara lain 1).Melakukan promosi yang lebih gencar dengan didukungnya jumlah penduduk., 2). Melakukan inovasi pelayanan dan promosi melalui media online, 3). Memberikan doorprize kepada para nasabah,4). Mengadakan kerjasama dengan lembaga-lembaga, 5). Memaksimalkan penggunaan media online, 6). Memperluas sasaran pemasaran, 7). Menambah staf pemasaran.8). Memberikan reward kepaada nasabah 9). Menambah media promosi,10). Melakukan kegiatan sosialisasi kepada masyarakat, 11). Memberikan edukasi kepada masyarakat 12). Merancang kiatkiat baru dalam melakukan promosi. PT. Pegadaian Syariah Kota Bengkulu berada di Kuadran II atau agresif.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | B Philosophy. Psychology. Religion > BL Religion B Philosophy. Psychology. Religion > BP Islam. Bahaism. Theosophy, etc H Social Sciences > HB Economic Theory H Social Sciences > HG Finance |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Perbankan Syari'ah |
Depositing User: | ms yuliana saputri |
Date Deposited: | 03 Nov 2022 02:05 |
Last Modified: | 03 Nov 2022 02:05 |
URI: | http://repository.iainbengkulu.ac.id/id/eprint/10601 |
Actions (login required)
View Item |