Yunita Sari, Desi (2018) PENGEMBANGAN METODE PEMBELAJARAN FIQIH BERBASIS MEDIA AUDIO VISUAL DI MTS PANCASILA BENGKULU. Other thesis, IAIN Bengkulu.
|
Text
SKRIPSI DESI.pdf Download (1MB) | Preview |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan Pengembangan Metode Pembelajaran Fiqih Berbasis Media Audio Visual dalam Pelaksanaan Shalat Jamak Qasar. Jenis Penelitian ini adalah penelitian kualitatif, dengan pendekatan pedagogis, mengambil latar MTs Pancasila Bengkulu. Pengumpulan data dilakukan dengan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Analisis data yang dilakukan dengan metode deskriptif kualitatif dengan langkah-langkah pengumpulan data, reduksi data, penyajian dan penarikan kesimpulan. Pemeriksaan keabsahan data dilakukan dengan mengadakan triangulasi melalui dua modus, yaitu dengan metode ganda (wawancara dan observasi langsung),dan sumber ganda (guru yang bersangkutan dan peserta didik). Hasil penelitian menunjukkan bahwa media audio visual dengan pemutaran video mengenai pelaksanaan shalat jamak dan qasar dan menampilkan slide powerpoint ketika guru menjelaskan isi materi. Metode pembelajaran yang dikembangkan dalam pembelajaran fiqih yakni metode Tanya jawab, metode diskusi,dan metode demonstrasi. Pengembangan metode yang dilakukan dalam pembelajaran fiqih tidak melalului pembaruhan langkah-langkahnya, melainkan pengembangan metode dilakukan seperti biasa (convensional) yang mana ditambah dengan menggunakan media audio visual berupa pemutaran video dan menampilkan slide powerpoint ketika kegiatan pembelajaran berlangsung. Kata Kunci: Metode Pemelajaran, Berbasis Media Audio Visual, Fiqih
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Metode Pemelajaran, Berbasis Media Audio Visual, Fiqih |
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah > Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | ms silih fitriasih |
Date Deposited: | 28 Mar 2019 01:12 |
Last Modified: | 28 Mar 2019 01:12 |
URI: | http://repository.iainbengkulu.ac.id/id/eprint/2634 |
Actions (login required)
View Item |