STRATEGI PENGASUH DALAM MEMBERIKAN KENYAMANAN TERHADAP ANAK PANTI ASUHAN PAYUNG YATIM MEDAN BARU KOTA BENGKULU

Handika, Tri Gusta (2018) STRATEGI PENGASUH DALAM MEMBERIKAN KENYAMANAN TERHADAP ANAK PANTI ASUHAN PAYUNG YATIM MEDAN BARU KOTA BENGKULU. Other thesis, IAIN BENGKULU.

[img]
Preview
Text
TRI GUSTA HANDIKA.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Strategi Pengasuh Dalam Memberikan Kenyamanan Terhadap Anak Panti Asuhan Payung Yatim (Medan Baru, Kota Bengkulu) oleh Tri Gusta Handika, NIM 1416323248 Tujuan penelitian ini bagaimana strategi pengasuh memberikan kenyamanan terhadap anak Panti Asuhan Payung Yatim. Untuk mengungkapkan persoalan tersebut secara mendalam dan menyeluruh peneliti menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif dengan teknik pengumpulan data primer dan sekunder berupa observasi, wawancara, dokumentasi. Data yang diperoleh dianalisis menggunakan miles dan humberman. Dari hasil penelitian ditemukan bahwa strategi pengasuh memberikan kenyamanan tehadap anak dari segi fisiknya yaitu mengajukan proposal kepada pemerintah dan lembaga-lembaga lainnya, menerima bantuan dari masyarakat, menggunakan dana pribadi. Cara pengasuh membagikan kebutuhan fisik anak sesuai dengan kebutuhan anak, menyeidakan tempat tinggal yang memadai dan fasilitas yang lengkap. Dari segi fsikologisnya yaitu mengingatkan para anak-anak mulai dari bangun subuh anak-anak selalu dibangunkan, diajarkan mengaji bersama-sama, mandi selalu diajarkan untuk tertib dan saling mengantri, dan mengingatkan makan sarapan pagi serta mengingatkan jangan sampai lupa berdoa sebelum makan, mengantarkan anak-anak pergi ke sekolah begitupun pulangnya di jemput, mengingatkan mereka jangan lupa sholat lima waktu dan mengajak anak-anak sholat secara berjam’ah, mengajak anak-anak berkumpul mendengarkan ceramah dari pengasuh dan cerita yang humor, hari minggu pengasuh mengajak anak-anak refresing, tidak boleh yang namanya berkata kasar apalagi sampai bermain fisik sebesar apapun permasalahan yang diperbuat anak asuh, pengasuh tidak pernah melakukan kekerasan ataupun penganiayaan, pengasuh mengatakan permasalahan dapat diselesaikan dengan baik tidak perlu melakukan kekerasan apalagi di kalangan anak-anak. mimik muka harus tetap dijaga ketika menegur anak asuh, keiklasan dalam mengasuh itu anak bisa melihat dari muka seorang pengasuh. Dan paling inti memperdalam agama anak asuh agar ahklak anak tetap terjaga.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Strategi dan Kenyamanan
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions: Ushuluddin Adab dan Dakwah > Bimbingan Penyuluhan Islam
Depositing User: M.Pd.I irfan ahmad
Date Deposited: 07 May 2019 02:42
Last Modified: 13 Oct 2020 01:36
URI: http://repository.iainbengkulu.ac.id/id/eprint/3141

Actions (login required)

View Item View Item