Lismiyanti, Uke (2019) IMPLEMENTASI KURIKULUM 2013 DALAM PEMBELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM UNTUK ANAK BERKEBUTUHAN KHUSUS DI SLB NEGERI SEBAKUL BENGKULU TENGAH. Diploma thesis, IAIN BENGKULU.
|
Text
UKE LISMIYANTI.pdf Download (975kB) | Preview |
Abstract
Kurikulum 2013 diterapkan dalam seluruh matapelajaran termasuk pendidikan agama Islam di seluruh sekolah baik sekolah umum maupun sekolah luar biasa. Penerapan kurikulum 2013 di sekolah luar biasa ini adalah bukti tidak adanya diskriminasi bagi siswa yang berkebutuhan khusus dalam memperoleh pendidikan. Tujuan dari penelitian ini yaitu: 1. Bagaimana implementasi kurikulum 2013 dalam pembelajaran pendidikan agama Islam untuk anakberkebutuhan khusus (ABK) di SLB Negeri Sebakul Bengkulu Tengah. 2. Bagaimana faktor pendukung implementasi kurikulum 2013 dalam pembelajaran pendidikan agama Islam untuk anak berkebutuhan khusus (ABK) di SLB Negeri Sebakul Bengkulu Tengah. 3. Bagaimana faktor penghambat implementasi kurikulum 2013 dalam pembelajaran pendidikan agama Islam untuk anak berkebutuhan khusus (ABK) di SLB Negeri Sebakul Bengkulu Tengah. Berdasarkan kajiannya, penelitian ini merupakan jenis penelitian lapangan (Field Research) yang bersifat kualitatif. Lokasi penelitian terletak di SLB Negeri Sebakul Bengkulu Tengah. Subyek penelitian adalah orang yang mampu memberikan informasi secara akurat dan terlibat langsung dalam kegiatan penelitian dalam hal ini, Kepala Sekolah, Guru PAI, dan Siswa. Dalam proses pengumpulan data, penelitimenggunakanteknikwawancara, observasi, dokumentasi, dankeabsahan data (Triangulasi). Sedangkan teknik analisis data dalam penelitian ini, peneliti menggunakan empat langkah yaitu, pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menyimpulkan bahwa: implementasi kurikulum 2013 dalam pembelajaran pendidikan agama Islam untuk anak berkebutuhan khusus (ABK) di SLB Negeri Sebakul Bengkulu Tengah tidak seluruhnya sesuai standar dalam kurikulum 2013. Faktor pendukung implementasi kurikulum 2013 dalam pembelajaran pendidikan agama Islam di SLB Negeri Sebakul adalah guru yang telaten dan sabar, kepala sekolah, sosialisasi kurikulum 2013 dari pemerintah dan keterlibatan orang tua. Faktor penghambat implementasi kurikulum 2013 dalam pembelajaran pendidikan agama Islam di SLB Negeri Sebakul adalah siswa sulit di berikan materi pembelajaran, sarana dan prasarana yang belum memadai, guru yang sebagian belum siap dengan penerapan kurikulum 2013, belum ada guru khusus seperti guru olah raga dan guru agama, dan buku-buku penunjang yang belumkomplit.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Implementasi Kurikulum 2013, Pembelajaran Pendidikan Agama Islam, Anak Berkebutuhan Khusus |
Subjects: | L Education > LB Theory and practice of education |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah > Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | M.Pd.I irfan ahmad |
Date Deposited: | 14 Oct 2019 02:21 |
Last Modified: | 09 Mar 2020 08:29 |
URI: | http://repository.iainbengkulu.ac.id/id/eprint/3607 |
Actions (login required)
View Item |