ANALISIS PERKEMBANGAN USAHA MIKRO MELALUI PEMBIAYAAN MUSYARAKAH PADA KOPERASI LEMBAGA KEUANGAN MIKRO SYARIAH MERIANI MANAF SEJAHTERA KOTA BENGKULU

Pradana, Vidya (2019) ANALISIS PERKEMBANGAN USAHA MIKRO MELALUI PEMBIAYAAN MUSYARAKAH PADA KOPERASI LEMBAGA KEUANGAN MIKRO SYARIAH MERIANI MANAF SEJAHTERA KOTA BENGKULU. Diploma thesis, IAIN BENGKULU.

[img]
Preview
Text
VIDYA PRADANA.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk mendeskripsikan pelaksanaan pembiayaan musyarakah dan mendeskripsikan perkembangan yang terjadi pada usaha mikro melalui pembiayaan musyarakah pada Koperasi Lembaga Keuangan Mikro Syariah Meriani Manaf Sejahtera Kota Bengkulu. Jenis penelitian ini adalah Field Research (penelitian lapangan) dengan pendekatan kualitatif. Teknik pengumpulan data berupa observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisa mereduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Dari Hasil penelitian menunjukkan bahwa pelaksanaan pembiayaan musyarakah di Koperasi Lembaga Keuangan Mikro Syariah Meriani Manaf Sejahtera Kota Bengkulu sudah sesuai dengan prinsip syariah karena nisbah bagi hasil ditetapkan sesuai dengan kesepakatan antara kedua belah pihak sesuai porsinya masing-masing dan uang merupakan objek dalam akad yang bisa diterima dan dikelola bersama atau diwakilkan. Apabila terjadi kerugian dan bukan karena kelalaian kedua belah pihak maka akan ditanggung bersama. Dari nasabah aktif yang mengambil pembiayaan musyarakah dan mempunyai usaha mikro setelah mendapatkan pembiayaan musyarakah usaha mereka mengalami perkembangan ada yang pesat dan ada yang tidak terlalu pesat dilihat dari perbedaan omset pendapatan, bertambahnya tenaga kerja dan meningkatnya konsumen sebelum dan sesudah mendapatkan pembiayaan musyarakah. Adapun yang menyebabkan usaha mereka berkembang pesat adalah lokasi usaha yang strategis, mudahnya mencari bahan baku, serta strategi pemasaran yang baik.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Perkembangan, Usaha Mikro, Pembiayaan Musyarakah, Koperasi, Lembaga Keuangan Mikro Syariah
Subjects: H Social Sciences > HG Finance
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Perbankan Syari'ah
Depositing User: M.Pd.I irfan ahmad
Date Deposited: 15 Oct 2019 04:07
Last Modified: 18 Feb 2020 02:24
URI: http://repository.iainbengkulu.ac.id/id/eprint/3966

Actions (login required)

View Item View Item