PENGARUH PENERAPAN TAHSIN UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN MEMBACA AL- QUR’AN PADA PEMBELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DI KELAS X SMAN 06 SELUMA

Afriani,, Nora (2020) PENGARUH PENERAPAN TAHSIN UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN MEMBACA AL- QUR’AN PADA PEMBELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DI KELAS X SMAN 06 SELUMA. Diploma thesis, IAIN BENGKULU.

[img]
Preview
Text
PDF SKRIPSI NORAA.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Permasalahan dalam penelitian ini adalah “Apakah terdapat pengaruh penerapan tahsin dalam meningkatkan kemampuan membaca Al- Qur’an pada pembelajaran Pendidikan Agama Islam kelas X SMAN 06 Seluma” penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apa ada pengaruh penerapan tahsin untuk membaca Al- Qur’an pada pembelajaran Pendidikan Agama Islam kelas X SMAN 06 Seluma. Jenis penelitian dengan menggunakan pendekatan kuantitatif (Quasi Eskperimen). Metode ini melibatkan pengumpulan data untuk menentukan apakah dan sampai sejauh mana pengaruh penerapan tersebut antara dua variable atau lebih. Dalam penelitian ini ada dua variable yaitu variable X (pengaruh penerapan tahsin) dan variable Y (kemampuan membaca Al- Qur’an). Populasi penelitian ini adalah seluruh siswa kelas X SMAN 06 Seluma yang terdiri dari 150 siswa, X ipa I sampai ipa 3 dan X ips I sampai ips 3. Sample dalam penelitian ini yaitu kelas X ipa I yaitu sebanyak 25 orang dan X ips I sebanyak 25 orang. Hasil penelitian yaitu dari rata-rata kelas eksperimen dan kelas kontrol yang menggunakan Strategi membaca Al- Qur’an dengan metode Iqro’ dengan dilengkapi tahsin Al- Qur’an lebih besar dari pada rata-rata kelas kontrol yang mengguakan metode biasa. Karena dalam pembelajaran eksperimen siswa diminta untuk lebih aktif dan semangat dalam mengucapkan dan mempraktekkan apa yang terkait dengan materi pembelajaran sehingga memberikan kesan yang mendalam bagi siswa dalam belajar. Sedangkan pada kelas kontrol dalam pembelajaran siswa hanya mendengarkan penjelasan dari guru dan tidak mempraktekkannya dalam pengucapan, sehingga memberikan kesan bahwa siswa tidak dapat mengikuti pembelajaran dengan baik dan benar. Hasil tes akhir yang telah dilakukan, diperoleh nilai rata-ratakelas eksperimen adalah 81 sementara nilai rata-rata kelas kontrol adalah 57. Dari hasil analisis uji hipotesis diketahui bahwa nilai kelas eksperimen lebih besar dari pada kelas kontrol.Hal ini ditunjukkan dari hasil thitung = 176,16 dan ttabel =2,06866. Karena thitung>ttabel , maka ditolak H0 dan Haditerima

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Pengaruh penerapan tahsin untuk meningkatkan kemampuan membaca Al- Qur’an
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BP Islam. Bahaism. Theosophy, etc
L Education > L Education (General)
L Education > LB Theory and practice of education > LB2300 Higher Education
Divisions: Fakultas Tarbiyah > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: yuli astria ria
Date Deposited: 27 Apr 2020 05:44
Last Modified: 27 Apr 2020 05:44
URI: http://repository.iainbengkulu.ac.id/id/eprint/4258

Actions (login required)

View Item View Item