Diah,, Putri Utami (2020) UPAYA MEMPERTAHANKAN KEUTUHAN RUMAH TANGGA PASANGAN YANG HAMIL DI LUAR NIKAH (Studi Kasus di Desa Padang Sepan Kecamatan Tanjung Agung Palik Bengkulu Utara). Other thesis, IAIN BENGKULU.
|
Text
SKRIPSI DIAH PUTRI UTAMI.pdf Download (1MB) | Preview |
Abstract
Ada satu persoalan yang dikaji dalam skripsi ini, yaitu Bagaimana Upaya Mempertahankan Keutuhan Rumah Tangga Pasangan Yang Hamil di Luar Nikah. Apa saja upaya pasangan yang hamil di luar nikah untuk mencapai keutuhan rumah tangganya. Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui Upaya Mempertahankan Keutuhan Rumah Tangga Pasangan Yang Hamil Di Luar Nikah (Studi Kasus di Desa Padang Sepan Kecamatan Tanjung Agung Palik Bengkulu Utara). Untuk mengungkap persoalan tersebut secara mendalam peneliti menggunakan metode penelitian lapangan (field research) yaitu pengumpulan data secara langsung dilapangan dan data dikumpulkan melalui kepustakaan (library research). Teknik pengumpulan data ini menggunakan (dokumentasi dan wawancara). Sedangkan untuk responden peneliti ini adalah Pasangan Yang Hamil Di Luar Nikah, Kepala Desa Padang Sepan, Imam Masjid Desa Padang Sepan. Dari hasil penelitian yang dilakukan yaitu: Upaya Mempertahankan Keutuhan Rumah Tangga Pasangan Yang Hamil Di Luar Nikah adalah pertama berkomitmen yang kuat, kedua saling menghargai, ketiga saling percaya, keempat berkomunikasi dan membudayakan keterbukaan kelima memenuhi nafkah, keenam saling mencintai dan menyayangi. Bahwasannya pasangan yang hamil di luar nikah di Desa Padang Sepan Kecamatan Tanjung Agung Palik tetap mampu menjaga keutuhan di dalam rumah tangganya dengan upaya-upaya yang mereka lakukan. Seperti salah satu kunci kebahagian yang hampir semua subjek berdominan dengan berkomunikasi dan membudayakan keterbukaan. Supaya bisa melalui semua permasalahan yang sedang dihadapi dan pasangan suami istri sama-sama berusaha belajar mencari solusi setiap ada konflik, yang mana berupaya agar tetap tentram dan utuh dalam rumah tangganya.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Upaya, Keutuhan Pasangan Yang Hamil Di Luar Nikah, |
Subjects: | H Social Sciences > HN Social history and conditions. Social problems. Social reform |
Divisions: | Fakultas Syari'ah > Hukum Keluarga Islam |
Depositing User: | yuli astria ria |
Date Deposited: | 09 Nov 2020 01:19 |
Last Modified: | 09 Nov 2020 01:19 |
URI: | http://repository.iainbengkulu.ac.id/id/eprint/4778 |
Actions (login required)
View Item |