UPAYA PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ISLAM MELALUI REMEDIAL PADA PESERTA DIDIK KELAS VII SMP NEGERI 19 BENGKULU SELATAN

Gustiana, Wahyuni Eka (2021) UPAYA PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ISLAM MELALUI REMEDIAL PADA PESERTA DIDIK KELAS VII SMP NEGERI 19 BENGKULU SELATAN. Diploma thesis, IAIN BENGKULU.

[img]
Preview
Text
skripsi wahyuni eka gustiana.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

UPAYA PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ISLAM MELALUI REMEDIAL PADA PESERTA DIDIK KELAS VII SMP NEGERI 19 BENGKULU SELATAN ABSTRACT Nama : Wahyuni Eka Gustiana NIM : 1611210168 E-mail : Bengkuluwahyuni@gmail.com Latar belakang dari penelitian ini adalah meningkatkan kualitas proses pembelajaran yang berlangsung lebih efektif dan bermakna sesuai dengan tujuan pembelajaran pada setiap mata pelajaran yang telah dirumuskan dari kurikulum sehingga peserta didik dapat mengaktualisasikan potensi dirinya baik menyangkut aspek kognitif, afektif, maupun psikomotorik. Tujuan dari penelitian yang dilakukan di SMPN 19 Bengkulu Selatan yakni, untuk mengetahui gambaran hasil belajar pendidikan agama Islam melalui kegiatan remedial siswa kelas VII A, pelaksanaan pembelajaran remedial pada Pendidikan Agama Islam pada peserta didik kelas VII A, serta upaya guru dalam peningkatan hasil belajar Pendidikan Agama Islam melalui kegiatan remedial pada peserta didik kelas VII A. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif, yang mana keabsahan data observasi, wawancara, dan dokumentasi. Responden adalah Kepala Sekolah, guru pendidikan agama Islam, TU dan peserta didik kelas VII A yang berada di Sekolah SMP negeri 19 Bengkulu Selatan. Hasil dari penelitian melalui remedial siswa kelas VII A di SMP Negeri 19 Bengkulu Selatan telah berhasil, yang mana menunjukan gambaran hasil belajar siswa sebelum pelaksanaan remedial rata-rata ketuntasannya hanya mencapai 63,125% dari jumlah siswa secara keseluruhan yaitu 32 siswa dan setelah pembelajaran remedial mencapai rata-rata ketuntasan hingga 78,545% dari 22 siswa yang ikut dalam kegiatan remedial. Untuk memberi pendalaman materi kepada siswa yang nilainya belum mencapai Kriteria Ketuntasan Minimal (KKM) yang telah ditetapkan. Kata Kunci : Hasil Belajar, Pelaksanaan, Peningkatan

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Hasil Belajar, Pelaksanaan, Peningkatan
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Tarbiyah > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: S.IP Muhammad Yusrizal
Date Deposited: 24 Feb 2021 07:50
Last Modified: 24 Feb 2021 07:50
URI: http://repository.iainbengkulu.ac.id/id/eprint/5390

Actions (login required)

View Item View Item