ZULPIABRI, FIRDAUS (2021) PENGEMBALIAN BARANG DALAM JUAL BELI GROSIR PERSPEKTIF HAK KHIYAR (Studi Pada Toko Distributor Kaos Koze Kelurahaan Kebun Ros Bengkulu). Diploma thesis, IAIN BENGKULU.
|
Text
Skripsi Firdaus PDF.pdf Download (3MB) | Preview |
Abstract
Pengembalian Barang dalam Jual Beli Grosir Perspektif Hak Khiyar (Studi pada Toko Distributor Kaos Polos Koze Kelurahan Kebun Ros Kota Bengkulu) Oleh Firdaus Zulpiabri, NIM 161130010 Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui 1) Bagaimanakah pengembalian barang dalam jual beli grosir pada Toko Distributor Kaos Polos Koze Kelurahan Kebun Ros Kota Bengkulu, 2) Bagaimanakah pengembalian barang dalam jual beli grosir pada Toko Distributor Kaos Polos Koze Kelurahan Kebun Ros Kota Bengkulu ditinjau dari perspektif hak Khiyar. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif yang dilakukan di Toko Distributor Kaos Polos Koze Kelurahan Kebun Ros Kota Bengkulu dengan teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa 1) Pengembalian barang di Toko Distributor Kaos Polos Koze Kelurahan Kebun Ros Kota Bengkulu ini mensyaratkan adanya kecacatan pada barang dan pengembaliannya maksimal satu hari setelah barang tersebut sampai ke tangan konsumen, 2) Pengembalian barang dalam jual beli grosir di Toko Distributor Kaos Polos Koze Kelurahan Kebun Ros Kota Bengkulu ini sudah memberikan hak khiyar kepada konsumennya, yaitu khiyar aib dan khiyar syarat. Kata Kunci: Pengembalian Barang, Jual Beli Grosir, Hak Khiyar
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Kata Kunci: Pengembalian Barang, Jual Beli Grosir, Hak Khiyar |
Subjects: | H Social Sciences > HG Finance |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Islam |
Depositing User: | S.IP Muhammad Yusrizal |
Date Deposited: | 25 Feb 2021 03:52 |
Last Modified: | 25 Feb 2021 03:52 |
URI: | http://repository.iainbengkulu.ac.id/id/eprint/5410 |
Actions (login required)
View Item |