NEOMODERNISME DALAM PANDANGAN FAZLUR RAHMAN

MARTINA SARI, DEWI (2021) NEOMODERNISME DALAM PANDANGAN FAZLUR RAHMAN. Diploma thesis, IAIN BENGKULU.

[img]
Preview
Text
skripsi dewi martina sari.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

Dewi Martina Sari, Nim. 1611440010, “Neomodernisme Dalam Pandangan Fazlur Rahman”. Kajian yang dilakukan penulis dalam skripsi ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pandangan neomodernisme Fazlur Rahman penelitian ini merupakan jenis penelitian pustaka (library receach). Dengan menggunakan pendekatan deskriptif dan analisis. Hasil yang diperoleh penulis dalam skripsi ini ialah bahwa konsep neomodernisme yang dikembangkan Fazlur Rahman merupakan konsep pembaharuan yang mengintegrasikan dua kutub yang berbeda, yaitu antara tradisional dan modernisme. Artinya dengan konsep tradisional kita tetap mempertahankan warisan kesejarahan Islam tetap dengan semangat kritis diselaraskan dengan modernism yang rasional melalui pijakan Islam. Neomodernisme Fazlur Rahman menawarkan bentuk pembaharuan dalam tubuh Islam yang masih tetap memegang teguh tradisi atau ajaran-ajaran pokok agama Islam. Substansi neomodernisme yaitu menjawab tantangan modernisme Barat dan tidak mau mengekor budaya westernisasi. Tetapi Fazlur Rahman juga mampu menunjukkan identitas keislaman. Kata Kunci: Neomodernisme, Fazlur Rahman.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Kata Kunci: Neomodernisme, Fazlur Rahman.
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > B Philosophy (General)
Divisions: Ushuluddin Adab dan Dakwah > Filsafat Agama
Depositing User: S.IP Muhammad Yusrizal
Date Deposited: 01 Mar 2021 04:26
Last Modified: 01 Mar 2021 04:26
URI: http://repository.iainbengkulu.ac.id/id/eprint/5448

Actions (login required)

View Item View Item