Penggandaan Buku oleh Mahasiswa IAIN Bengkulu pada Jasa Fotokopi Perspektif Etika Bisnis Islam (Studi Kasus Program Studi Ekonomi Syariah Kelas A Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam)

Wati, Oci Kurnia (2017) Penggandaan Buku oleh Mahasiswa IAIN Bengkulu pada Jasa Fotokopi Perspektif Etika Bisnis Islam (Studi Kasus Program Studi Ekonomi Syariah Kelas A Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam). Diploma thesis, IAIN Bengkulu.

[img]
Preview
Text
OCI KURNIA WATI.pdf

Download (5MB) | Preview

Abstract

Penggandaan Buku oleh Mahasiswa IAIN Bengkulu pada Jasa Fotokopi Perspektif Etika Bisnis Islam (Studi Kasus Program Studi Ekonomi Syariah Kelas A Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam) oleh Oci Kurnia Wati, NIM 1316130214. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui praktek penggandaan buku oleh mahasiswa IAIN Bengkulu pada jasa fotokopi dan tinjauan etika bisnis Islam terhadap perilaku mahasiswa yang menggandakan buku pada jasa fotokopi. Untuk mengungkap persoalan tersebut secara mendalam dan menyeluruh, peneliti menggunakan pendekatan deskriftif kualitatif dengan teknik pengumpulan data primer dan sekunder berupa wawancara kepada mahasiswa sebanyak 16 orang responden. Teknik analisis data yang digunakan adalah teknik Purposive sampling. Kemudian data direduksi, maka langkah selanjutnya adalah mendisplaykan (pengkajian) data dalam bentuk uraian singkat, dengan mendisplaykan data maka akan memudahkan untuk memahami apa yang terjadi, merencakan kerja selanjutnya berdasarkan apa yang terjadi. Dari hasil penelitian ditemukan bahwa praktek penggandakan buku oleh mahasiswa disebabkan karena harga buku yang terlalu mahal, buku tersebut sulit dicari, adanya kebiasaan menggandakan buku, dan kondisi yang mendesak. Berdasarkan tinjauan etika bisnis Islam terhadap perilaku menggandakan buku, perbuatan tersebut merupakan perbuatan yang dilarang karena pada dasarnya berakibat kerugian pada pengarang atau pemegang hak cipta buku, dan penerbit, kecuali jika buku tersebut sudah langkah. Kata Kunci: Penggandan Buku, Etika Bisnis Islam

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
Divisions: Faculty of Law, Arts and Social Sciences > School of Social Sciences
Depositing User: Mr Wawan Kurniawan
Date Deposited: 17 Mar 2019 01:15
Last Modified: 17 Mar 2019 01:15
URI: http://repository.iainbengkulu.ac.id/id/eprint/558

Actions (login required)

View Item View Item