PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN BERBASIS APLIKASI PREZI PADA MATA PELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM KELAS X SMKN 2 KOTA BENGKULU

Jefvi Juli Yarsih, Jefvi (2021) PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN BERBASIS APLIKASI PREZI PADA MATA PELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM KELAS X SMKN 2 KOTA BENGKULU. Diploma thesis, IAIN BENGKULU.

[img]
Preview
Text
SKRIPSI JEFVI JULI YARSIH NIM. 1611210083.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Jefvi Juli Yarsih.Media Pembelajaran Berbasis Aplikasi Prezi Pada Mata Pelajaran Pendidikan Agama Islam Kelas X SMKN 2 Kota Bengkulu. Skripsi Program Studi Pendidikan Agama Islam, Fakultas Tarbiyah dan Tadris, IAIN Bengkulu 2020.Pembimbing: 1. Prof. Dr. H. Rohimin, M.Ag, 2. Masrifa Hidayani, M. Pd. Kata Kunci: Pengembangan, Media Pembelajaran aplikasi Prezi, Pendidikan Agama Islam Tujuan penelitian ini ialahuntuk mengetahui kelayakan media pembelajaran berbasis aplikasi Prezi pada mata pelajaran pendidikan agama Islam kelas X Sekolah Menengah Kejuruan berdasarkan penilaian dari ahli materi dan ahli media. Jenis penelitian ini adalah penelitian campuran yang terdiri dari R&D (Research and Development), lalu dilanjutkan pada tahap uji coba produk yang telah dikembangkan dengan menggunakan metode penelitian experimental design. Research and development adalah metode penelitian yang digunakan untuk menghasilkan produk tertentu dan menguji keefektifan produk tersebut. Penelitian ini mendapatkan hasil bahwa hasil rata-rata dari penilaian ahli materi sebesar 4,45 dengan kategori sangat baik, penilaian ahli media diperoleh rata-rata sebesar 4,39 dengan kategori sangat baik, maka secara keseluruhan penilaian dari ahli materi dan ahli media terhadap pengembangan desain media pembelajaran online berbasis aplikasi Prezi dengan hasil rata-rata masuk pada kategori sangat baik sehingga layak untuk dijadikan sebagai desain media pembelajaran dalam kegiatan pembelajaran pendidikan agama Islam.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Pengembangan, Media Pembelajaran aplikasi Prezi, Pendidikan Agama Islam
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Tarbiyah > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: S.IP Muhammad Yusrizal
Date Deposited: 26 Mar 2021 03:32
Last Modified: 26 Mar 2021 03:32
URI: http://repository.iainbengkulu.ac.id/id/eprint/5590

Actions (login required)

View Item View Item