ANALISIS PENJUALAN ONLINE PRODUK TIENS SYARIAH MELALUI MEDIA SOSIAL (Studi Tiens Syariah Bengkulu)

MARDIAN, PENTI (2021) ANALISIS PENJUALAN ONLINE PRODUK TIENS SYARIAH MELALUI MEDIA SOSIAL (Studi Tiens Syariah Bengkulu). Diploma thesis, IAIN BENGKULU.

[img] Text
SKRIPSI PENTI.docx

Download (2MB)

Abstract

ABSTRAK Analisis Penjualan Online Produk Tiens Syariah Melalui Media Sosial (Studi Tiens Syariah Bengkulu) Oleh Penti Mardian, NIM 1611130211 Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui fitur media sosial yang digunakan pada penjualan online produk Tiens Syariah dan penerapan sistem syariah dalam melakukan penjualan di media sosial yang dilakukkan oleh Stokis Tiens Syariah Bengkulu. Untuk mengungkapkan persoalan ini secara mendalam dan menyeluruh, penulis menggunakan metode deskriptif kualitatif melalui observasi, wawancara, dan dokumen. Teknik analisis data yang digunakan adalah menggunakan reduksi data, penyajian data dan penarik kesimpulan. Dari hasil penelitian ini ditemukan bahwa penjualan secara online yang dilakukan Stokis Tiens Syariah Bengkulu melalui media sosial yaitu facebook, instagram dan whatsapp serta menggunakan fitur jenis media sosial dalam bentuk postingan content. Fitur tersebut adalah foto atau gambar produk, video yang menampilkan dengan gerakan atau audio, caption atau text memaparkan deskripsi produk, serta direct contact tersedianya nomor handphone whatsap yang bisa dihubungi. Pihak Stokis Tiens Syariah Bengkulu menerapkan sistem syariah dalam melakukan penjualan produk Tiens Syariah di media sosial facebook, whatsapp, dan instagram untuk meminimalisir permasalahan yang terjadi pada masyarakat. Terkait dengan etika keterbukaan dan kejujuran pada tampilan dari segi produk menampilkan spesifikasi produk dengan jelas, dari segi hak khiyar dengan memberi hak memilih pada kedua pihak untuk melanjutkan atau tidak dalam transaksi jual beli, dari segi akad menggunakan akad salam dengan metode pembayaran dapat melalui via transfer rekening yang aman dan bebas biaya pengiriman yang akan dikirim melalui JNT/JNE/TIKI, untuk pemesanan dapat menghubungi pihak stokis serta mengisi format yang telah disiapkan. Kata Kunci: Penjualan, Media Sosial

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Kata Kunci: Penjualan, Media Sosial
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce
H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Islam
Depositing User: S.IP Muhammad Yusrizal
Date Deposited: 22 Feb 2021 04:12
Last Modified: 01 Apr 2021 07:55
URI: http://repository.iainbengkulu.ac.id/id/eprint/5652

Actions (login required)

View Item View Item