Rosela, Ovie (2020) Pengaruh Aktivitas Belajar dan Lingkungan Sosial Terhadap Hasil Belajar Mahasiswa PAI IAIN Bengkulu. Other thesis, IAIN Bengkulu.
|
Text
skripsi ovi pdf.pdf Download (974kB) | Preview |
Abstract
Kata Kunci : Aktivitas Belajar, Lingkungan Sosial dan Hasil Belajar Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat pengaruh antara aktivitas belajar terhadap hasil belajar, untuk mengetahui tingkat pengaruh antara lingkungan sosial terhadap hasil belajar, dan untuk ,mengetahui tingkat pengaruh antara aktivitas belajar dan lingkungan sosial terhadap hasil belajar mahasiswa PAI IAIN Bengkulu. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan metode deskritif kuantitatif, dengan teknik korelasi, subjek penelitian ini mahasiswa PAI IAIN Bengkulu. Pengumpulan data dalam penelitian ini adalah dengan mengadakan dokumentasi, dan kuesioner/angket. Analisis data dilakukan dengan uji normalitas, uji linieritas, uji hipotesis dan regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa : (1) terdapat pengaruh yang signifikan antara aktivitas belajar terhadap hasil belajar mahasiswa dengan nilai rx1y 0,715. Semakin tinggi aktivitas belajar maka semakin tinggi hasil belajar mahasiswa : (2) terdapat pengaruh yang signifikan antara lingkungan social dan hasil belajar mahasiswa dengan nilai rx2y 0,694. Semakin tinggi lingkungan sosial maka semakin tinggi hasil belajar : dan (3) terdapat pengaruh yang signifikan antara aktivitas belajar dan lingkungan sosial dengan hasil belajar dengan nilai Rx1x2y sebesar 0,813. Dari hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa adanya pengaruh korelasi yang signifikan antara aktivitas belajar dan lingkungan social terhadap hasil belajar mahasiswa PAI IAIN Bengkulu, dengan tingkat hubungan kuat.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah > Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | Syahril Syahril M.Ag |
Date Deposited: | 03 Sep 2021 08:35 |
Last Modified: | 03 Sep 2021 08:35 |
URI: | http://repository.iainbengkulu.ac.id/id/eprint/6374 |
Actions (login required)
View Item |