pengaruh tahfidz al-qur’an terhadap kecerdasan intelektual santri Di Yayasan Al Fida’ Kota Bengkulu

Jipisa, Tomi (2021) pengaruh tahfidz al-qur’an terhadap kecerdasan intelektual santri Di Yayasan Al Fida’ Kota Bengkulu. Other thesis, IAIN Bengkulu.

[img]
Preview
Text
skripsi tomi jipisa .pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat hafalan qur’an santri di Yayasan Al fida Kota Bengkulu, mengetahui bagaimana tingkat kecerdasan intelektual santri di Yayasan Al fida Kota Bengkulu serta mengetahui pengaruh tahfidz al-qur’an terhadap kecerdasan intelektual santri di yayasan Al fida’ Kota Bengkulu. Penelitian ini dilakukan dipesantren Qur’an Al fida’ dengen jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kuantitatif korelasional yakni hubungan antara dua variabel. Adapun jumlah sampel yang digunakan adalah sebanyak 16 santri dipesantren qur’an Al fida’. Adapun teknik pengumpulan data menggunakan tehnik angket (kuisioner), observasi dan dokumentasi. sedangkan tehnik analisis data menggunakan teknik uji normalitas dan homogenitas. Sedangkan untuk uji hipotesis data dengan tujuan untuk mengetahui ada tidaknya pengaruh tahfidz Alqur’an terhadap kecerdasan intelektual santri Kota Bengkulu akan digunakan rumus Uji T. Pengujian hipotesis penelitian menunjukkan bahwa ada pengaruh yang signifikan antara variabel tahfidz Al qur’an (X) dengan kecerdasan intelektual variabel (Y) pada santri pesantren quran al fida, hal ini dibuktikan dengan hasil analisis t hitung =9.45>t tabel= 0.35, dengan dengan α= 0.05 dan dk pembilang 16 dk penyebut 2 diperoleh nilai t tabel= 0.35, sehingga data ditarik kesimpulan bahwa Ha diterima dengan demikian terdapat pengaruh signifikan antara tahfidz Al-qur’an terhadap kecerdasan intelektual santri dipesantren qur’an Al-fida’ Kata Kunci : Tahfidz Al qur’an, dan Kecerdasan Intelektual

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Tarbiyah > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: furqon adli
Date Deposited: 20 Sep 2021 07:02
Last Modified: 20 Sep 2021 07:02
URI: http://repository.iainbengkulu.ac.id/id/eprint/6617

Actions (login required)

View Item View Item